Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kisruh Liga Champions Asia: Drama Al Ittihad Bukan Satu-satunya, Al Hilal Bisa Tertular

Langkah Al Ittihad yang tak mau bertanding di Liga Champions Asia pekan kedua sepertinya bakal diikuti oleh Al Hilal.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Kisruh Liga Champions Asia: Drama Al Ittihad Bukan Satu-satunya, Al Hilal Bisa Tertular
AFP
Penyerang Al Ittihad #09 Karim Benzema berebut bola selama pertandingan Liga Arab Saudi melawan Al-Akhdoud di Stadion Pangeran Hathloul bin Abdulaziz pada 14 September 2023. Tertundanya laga Al Ittihad di Liga Champions Asia berpotensi merembet kepada Al Hilal. 

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal Liga Champions Asia matchday kedua diwarnai kisruh yang menyeret klub Liga Arab Saudi, Al Ittihad.

Al Ittihad menolak bermain melawan klub asal Iran Sepahan SC yang sejatinya dilaksanakan Senin (2/10/2023) malam, WIB di Stadion Naghsh-e-Jahan.

Alasannya, ada patung seorang tokoh Iran, Qassem Sulaiman membuat pihak Al Ittihad merasa tak nyaman.

Alhasil, jadwal pertandingan Al Ittihad dan Sepahan di matchday kedua ditunda terlebih dahulu.

Pihak AFC sendiri juga belum mengeluarkan keputusan terkait kejadian ini.

Mereka hanya membenarkan adanya penundaan laga antara Al Ittihad melawan Sepahan.

Pihak AFC mengunggah pernyataan resmi mereka di situs resminya.

Berita Rekomendasi

"Pertandingan Liga Champions Asia Grup C antara Sepahan dan Al Ittihad telah dibatalkan karena adanya hal-hal dan keadaan yang tidak diinginkan," tulis AFC.

"Kejadian ini sedang dalam pembahasan komite terkait," sambungnya.

Potensi Besar Merembet

Sayangnya, kisruh tersebut kemungkinan bukan menjadi satu-satunya yang akan terjadi di Liga Champions Asia matchday kedua.

Pasalnya pada matchday yang sama, masih ada satu pertandingan lagi yang mempertemukan antara klub Arab Saudi dan Iran.

Kemungkinan laga itu ditunda membesar karena venue duel tersebut juga dijadwalkan dilaksanakan di Stadion Naghsh-e-Jahan.

Sebagaimana disebutkan di atas, stadion Naghsh-e-Jahan menjadi venue laga Al Ittihad melawan Sepahan.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
18
14
3
1
45
17
28
45
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas