Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Porto vs Barcelona: Barcelona Siapkan Lagi Pesta Gol, Live on Vidio Kamis 5 Okt Pukul 02.00 WIB

Baik FC Porto, maupun Barcelona sama-sama meraup kemenangan dengan skor besar pada laga pembuka Liga Champions dua pekan lalu.

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
zoom-in Porto vs Barcelona: Barcelona Siapkan Lagi Pesta Gol, Live on Vidio Kamis 5 Okt Pukul 02.00 WIB
Josep LAGO / AFP
Penyerang Barcelona Portugal #14 Joao Felix merayakan bersama rekan satu timnya setelah mencetak gol kelima timnya selama pertandingan sepak bola Grup H hari putaran pertama Liga Champions UEFA 1 hari 1 antara FC Barcelona dan Royal Antwerp FC di Estadi Olimpic Lluis Companys di Barcelona pada 19 September 2023. 

Dua pekan sebelumnya,, pasukan La Blaugrana menghibur 40 ribu pendukungnya di Estadi Olimpic Lluis Companys saat menghancurkan tim Belgia, Royal Antwerpen.

Pemain pinjaman dari Atletico Madrid, Joao Felix, mencuri perhatian dengan dua gol dan satu asisst untuk Robert Lewandowski,

sedangkan usaha Gavi dan gol bunuh diri yang tidak menguntungkan dari Jelle Bataille juga turut membantu kejatuhan tim tamu, saat Barca mengukuhkan posisi mereka di puncak klasemen grup.

Los Cules kini melakukan perjalanan melintasi Semenanjung Iberia dengan tujuh kemenangan dari delapan laga terakhir -- satu-satunya hasil imbang 2-2 atas Mallorca.

Mereka berusaha untuk memperbaiki catatan buruk, yaitu hanya meraih dua kemenangan dari tujuh laga tandang Liga Champion terakhir. Dan, anak asuh Xavi boleh percaya diri dengan catata head-to-head yang positif.

Memang, Barcelona selalu menang dalam empat duel terakhir kontra Porto. Tapi, itu sudah lebih dari 12 tahun sejak kedua tim terakhir kali bertemu dalam pertandingan kompetitif,

dengan La Blaugrana menang 2-0 di Piala Super UEFA 2012 berkat gol Lionel Messi dan Cesc Fabregas. (Tribunnews/den)

Berita Rekomendasi

Prediksi Pertandingan
Porto 4-2-3-1
Costa; Mario, Cardoso, Carmo, Wendell; Eustaquio, Varela; Franco, Jaime, Galeno; Taremi

Barcelona 4-3-3
Ter Stegen; Cancelo, Kounde, Christensen, Balde; Gavi, Romeu, Gundogan; Yamal, Lewandowski, Felix

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas