Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Segini Ranking FIFA Timnas Indonesia jika Menang atas Brunei di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jika menang atas Brunei, Timnas Indonesia bisa mendapat ranking FIFA terbaik selama ditangani Shin Tae-yong sejak tahun 2019 silam.

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Segini Ranking FIFA Timnas Indonesia jika Menang atas Brunei di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Tribun Solo/Muhammad Nursina
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tersenyum setelah mengalahkan Turkmenistan dalam ajang kualifikasi Piala Asia U23 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (14/9/2023) malam. Kini STY punya PR untuk membawa Timnas Indonesia lolos dari putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026. 

TRIBUNNEWS.COM - Agenda terdekat Timnas Indonesia ialah melawan Brunei Darussalam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia tahap pertama.

Karena jadwal Timnas Indonesia vs Brunei masuk kalender resmi, maka akan berpengaruh ke ranking FIFA kedua negara.

Jika menang atas Brunei, Timnas Indonesia bisa mendapat ranking FIFA terbaik selama ditangani Shin Tae-yong sejak tahun 2019 silam.

Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia yang dihelat pada Kamis (12/10) dan Selasa (17/10) akan menentukan hal tersebut.

Lantas berapa perhitungan ranking Timnas Indonesia jika memenangi dua leg Kualifikasi Piala Dunia kontra Brunei? simak ulasannya di sini.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tersenyum setelah mengalahkan Turkmenistan dalam ajang kualifikasi Piala Asia U23 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (14/9/2023) malam. Tribun Solo/Muhammad Nursina
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tersenyum setelah mengalahkan Turkmenistan dalam ajang kualifikasi Piala Asia U23 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (14/9/2023) malam. (Tribun Solo/Muhammad Nursina)

Baca juga: Agenda Timnas Indonesia di Bulan Oktober 2023, Bangun Asa Lawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia

Jadwal Kualifikasi Piala Dunia Timnas Indonesia vs Brunei

Kamis, 12 Oktober 2023 (Leg 1)

Berita Rekomendasi

Kick-off 19.00 WIB: Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam

Lokasi: Stadion Gelora Jakabaring Palembang

Selasa, 17 Oktober 2023 (Leg 2)

Kick-off 19.15 WIB: Brunei Darussalam vs Timnas Indonesia

Lokasi: Stadion Sultan Hassanal Bolkiah, Brunei Darussalam.

Baca juga: Momen Indah di Stadion Jakabaring, Markas Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Prediksi Ranking Timnas Indonesia

Diketahui, Timnas Indonesia saat ini bertengger di urutan 147 ranking FIFA.

Sedangkan Brunei berada di urutan 190 ranking FIFA.

Maka secara hitung-hitungan, Timnas Indonesia akan meraih poin yang tidak terlalu banyak, seperti jika Brunei memenangkan pertandingan.

Dilansir Footballranking.com, Timnas Indonesia akan mendapatkan 17,32 poin jika menang dua laga.

Dengan tambahan itu Timnas Indonesia bisa menempati urutan ke-140 hingga 145 ranking FIFA.

Namun tentunya posisi akhir Timnas Indonesia tergantung dengan hasil pertandingan lainnya.

Sedangkan Brunei jika mampu menang atas Timnas Indonesia akan meraup poin yang lebih banyak.

Negara Kilang Minyak Asia Tenggara itu bakal mengantongi total 32,68 poin jika menang dua leg.

Pukulan telak bagi Timnas Indonesia yang otomatis dikurangi poin serupa yang akan berimbas melorotnya ranking FIFA.

Diprediksi Timnas Indonesia bisa molorot total sembilan anak tangga ke posisi 156 ranking FIFA.

Hasil itu dapat lebih buruk jika mempertimbangkan agenda negaranya lainnya.

Peluang Timnas Indonesia Lebih Besar

Secara di atas kertas, tentunya Timnas Indonesia jauh unggul atas Brunei.

Berdasarkan head to head tiga pertemuan terakhir, Garuda pasti menang besar atas Brunei.

Pertandingan terakhir terjadi saat fase penyisihan grup Piala AFF 2022.

Di bawah arahan Shin Tae-yong, Garuda mampu meraup kemenangan dengan skor 7-0 atas Brunei (26/12/2022).

Adapun faktor lain yang membuat Timnas Indonesia lebih unggul ialah kedalaman skuad.

Untuk pemain bertahan Timnas Indonesia memiliki Jordi Amat, Asnawi Mangkualam hingga Sandy Walsh berstatus abroad.

Sedangkan lini gelandang terdapat warna baru seperti Ivar Jenner yang berkolaborasi dengan Marc Klok.

Dan terakhir untuk sisi penyerang terdapat nama Ramdhan Sananta, Marselino Ferdinan hingga Rafael Struick yang saat ini sedang mencuri perhatian.

Dengan komposisi itu dirasa Timnas Indonesia sedang dalam top performa untuk beberapa laga ke depan.

Terlebih jadwal Timnas Indonesia vs Brunei juga dihelat dalam jeda internasional.

Momen ini menambah kans pemain bintang untuk perkuat Garuda.

Pemain Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta (tengah) berebut bola dengan pemain Uzbekistan pada babak 16 besar Asian Games 2023 di SC Sports Centre Stadium, 28 September 2023
Pemain Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta (tengah) berebut bola dengan pemain Uzbekistan pada babak 16 besar Asian Games 2023 di SC Sports Centre Stadium, 28 September 2023 (NOC Indonesia)

Atas tiga faktor tersebut membuat Timnas Indonesia diprediksi melenggang mudah ke tahap kedua Kualifikasi Piala Dunia.

Pada tahap kedua, Timnas Indonesia akan bertemu lawan seperti Filipina, Irak hingga Vietnam.

Adapun untuk Irak dan Vietnam dapat menjadi laga ujicoba Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 (Januari 2024).

Pasalnya Timnas Indonesia juga tergabung pada fase grup yang serupa dengan Irak, Vietnam.

Persaingan grup Piala Asia juga ditambah dengan kehadiran Jepang sebagai tim unggulan.

Kini fokus Timnas Indonesia ialah sukses melangkah dari fase penyisihan pertama.

Sedangkan babak penyisihan kedua akan mulai dihelat pada FIFA Matchday 13-21 November 2023 mendatang.

Head to Head Timnas Indonesia vs Brunei

Piala AFF (26/12/2022): Brunei 0-7 Timnas Indonesia

Friendly Match (2/12/2017): Timnas Indonesia 4-0 Brunei

Friendly Match (26/9/2012): Brunei 0-5 Timnas Indonesia

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas