Tiba di Tanah Air, Elkan Baggott Langsung Jalani Latihan Perdana bersama Timnas Indonesia
Elkan Baggot telah tiba di Tanah Air dan langsung dijadwalkan melakoni latihan perdana bersama skuad Garuda hari ini, Senin (9/10).
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Drajat Sugiri

TRIBUNNEWS.COM - Pemain abroad Timnas Indonesia, Elkan Baggott telah tiba di Tanah Air dan langsung dijadwalkan melakoni latihan perdana bersama skuad Garuda.
Diketahui, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong telah memanggil 26 pemain untuk melakoni laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran pertama.
Seluruh pemain itu dijadwalkan akan berkumpul di Jakarta, Indonesia pada Senin (9/10/2023).

Baca juga: Jelang Perkuat Timnas Indonesia, Kondisi Marselino Ferdinan Masih Tanda Tanya
Selain Elkan Baggot, terdapat tujuh pemain aborad lainnya yang mendapat panggilan dari Shin Tae-yong.
Seperti Rafael Struick (ADO Den Haag), Sandy Walsh (KV Mechelen), Shayne Pattynama (Viking FK).
Serta Asnawi Mangkualam (Jeonnam Dragons), Marselino Ferdinan (KMSK Deinze), Pratama Arhan (Tokyo Verdy), dan Saddil Ramdani (Sabah FC).
Dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran pertama, Timnas Indonesia akan melawan Brunei Darussalam.
Bentrok dengan Brunei, Timnas Indonesia akan melanjalani dua leg.
Leg pertama, Timnas Indonesia akan menjamu Brunei Darussalam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUBK), Senayan, Jakarta pada Kamis (12/10).
Lalu untuk leg keduanya, tim asuhan Shin Tae-yong akan menyambangi markas Brunei di Hassanal Bolkiah National Stadium pada Selasa (17/10).
Jelang leg pertama. para pemain Timnas Indonesia dipastikan sudah berkumpul pada hari Senin (9/10).
Kabar kepastian berkumpulnya para skuad Garuda itu disampaikan langsung oleh Asisten Timnas Indonesia, Nova Arianto.
Nova Arianto memastikan Elkan Baggott bakal siap jalani latihan perdana.
“Iya Elkan Baggott sudah di Indonesia dan bakal ikut menjalani latihan sore ini,” ujar Nova Arianto, dikutip dari BolaSport.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.