Momen Elkan Baggott Ngamuk ke Asnawi Mangkualam, Kapten Timnas Indonesia Lansung Kicep
Elkan Baggott sempat kepergok memarahi kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam saat melawan Brunei Darussalam.
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Elkan Baggott sempat kepergok memarahi kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam saat melawan Brunei Darussalam.
Bahkan momen bek jangkung Timnas Indonesia saat ngamuk ke Asnawi tersebut sempai tertangkap oleh kemera televisi.
Kejadian tersebut terjadi pada saat Timnas Indonesia mengalahkan Brunei Darussalam di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Kamis (12/10/2023).
Adapun hasil Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), berakhir dengan skor 6-0.
Baca juga: Ivar Jenner Kirim Pesan Menyentuh seusai Gagal Bela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Pada pertandingan tersebut, Timnas Indonesia berhasil tampil ciamik sejak awal pertandingan.
Terbukti dengan skuad Garuda berhasil unggul lewat gol cepat yang dicetak oleh menit ke-7.
Lima menit berselang, Timnas Indonesia berhasil menggandakan gol melalui sontekan Rizky Ridho di menit ke-12.
Namun pesta gol Timnas Indonesia itu sayangnya harus terjeda hingga babak pertama berakhir.
Pada babak kedua, Shin Tae-yong melakukan beberapa pergantian dan terbukti langsung membuahkan hasil.
Ramadhan Sananta yang baru saja masuk langsung mencetak gol pada menit ke (63' dan 67').
Kemudian pesta Gol Timnas Indonesia ditutup setelah Dimas Drajat mencetak dua gol lagi pada menit ke (72' dan 91').
Meski berhasil menang telak atas Brunei, rupanya tetap tak membuat bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott untuk bersantai-santai di atas lapangan.
Bahkan terdapat momen dimana Elkan Baggott memarahin Asnawi Mangkualam pada saat sedang bertahan.
Momen tersebut terjadi pada saat menit ke-65.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.