Brunei vs Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Asah Lini Serang Garuda, Siap Hujan Gol Lagi?
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong melatih kesempurnaan lini depan skuad Garuda untuk merobek jala Brunei pada Selasa (17/10/2023).
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong melatih kesempurnaan di lini depan untuk merobek jala Brunei Darussalam pada leg 2 Ronde Pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 awal pekan ini.
Timnas Indonesia bakal berlaga di Stadion Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan melawan Brunei, Selasa (17/10/2023) malam.
Timnas Indonesia sejatinya tak perlu banyak effort untuk melangkah ke ronde kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 karena berbekal kemenangan 6-0.
Namun, Timnas Indonesia tak ingin kecolongan, sekaligus menyempurnakan permainan untuk menghadapi lawan yang lebih berat.
Baca juga: Misi Berkebalikan Timnas Indonesia dan Brunei Darussalam, Main Santai Dijegal Balas Dendam
Gelandang timnas Indonesia, Marc Klok membeberkan bagaimana persiapan Timnas Indonesia jelang menghadapi Brunei nanti.
Menurutnya, Timnas Indonesia sudah mengantongi kelemahan Brunei.
"Kita latihan sedikit taktikal untuk game plan lawan Brunei, mereka sangat drop di lini belakang, di kotak penalti," ungkap Marc Klok, dikutip dari situs resmi PSSI.
Peluang itu bakal coba dimaksimalkan oleh skuad Garuda, mengeksploitasi pertahanan Brunei untuk mencetak gol sebanyak-banyaknya seperti laga pertama.
"Kita lihat bagaimana kita bisa penetrasi (ke pertahanan) mereka, bisa cetak gol, dan sedikit finishing," ungkapnya soal latihan Timnas Indonesia.
Selain Marc Klok, striker Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta merasa lebih siap dari segi kondisi fisik dibandingkan pertemuan pertama minggu kemarin.
Diketahui, Ramadhan Sananta baru dimainkan pada menit 58 menggantikan Hokky Caraka dan berhasil mencetak dua gol dalam kurun waktu 10 menit di lapangan.
"Saya sangat siap untuk pertandingan kedua ini di Brunei dan tentunya saya berharap setiap saya dimainkan coach Shin saya selalu 100 persen dan selalu siap," kata pemain Persis Solo itu.
"Kondisi saya 100 persen karena kemarin saat sampai di Brunei kami pemulihan dan hari ini fokus ke taktikal," sambungnya.