Messi Dielu-elukan Fans Peru, Saat Mereka Menunggu Kedatangan Messi Jelang Laga Peru vs Argentina
Bintang sepak bola Argentina, Lionel Messi memiliki banyak penggemar. Tidak hanya di negara Argentina saja tapi juga yang ada di Peru.
Penulis: Muhammad Barir

TRIBUNNEWS.COM- Bintang sepak bola Argentina, Lionel Messi memiliki banyak penggemar.
Tidak hanya di negara Argentina saja tapi Messi juga memiliki banyak penggemar di Peru.
Oleh karena itu, sebelum kedatangan Messi di Peru, ratusan fans berkerumun di dekat hotel tempat menginap Messi dan timnas Argentina.
Saat bus yang membawa rombongan Lionel Messi dan timnas Argentina datang ke lokasi. Mereka mengelu-elukan nama Messi.
"Messi, Messi, Messi!" teriak mereka.
Banyak fans membawa kaus Argentina bernomor 10 dengan tulisan Messi.
Beberapa penggemar lainnya membawa kaus Barcelona dan juga Inter Miami dengan tulisan Messi di punggungnya.
Mereka terhalang oleh pagar besi di dekat hotel. Mereka dilarang mendekat ke arah Messi dan pemain lainnya.
Beberapa pasukan keamanan dengan seragam hitam dan baret merah berjaga-jaga lengkap dengan senjata yang dibawa mereka.
Satu per satu para pemain Argentina masuk ke kamar hotel mereka.
Messi sempat membuka tirai jendela dan melambaikan tangan kepada para penggemar yang mengelu-elukan namanya.
Jadi Target Ritual Para Dukun Peru
Apakah ada cara untuk menghentikan Lionel Messi?
Pertanyaan ini telah membingungkan para pelatih dan pemain sepakbola lainnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.