Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kasus Sheikh Jassim Bikin Trauma, Sir Jim Ratcliffe Harus Ekstra Sabar soal Manchester United

Sir Jim Ratcliffe perlu bersabar terlebih dahulu untuk bisa memastikan diri menjadi bagian Manchester United menilik kasus yang dialami Sheikh Jassim.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Kasus Sheikh Jassim Bikin Trauma, Sir Jim Ratcliffe Harus Ekstra Sabar soal Manchester United
Twitter @utedreport
Penggemar Manchester United melakukan protes kepada pemilik klub, Keluarga Glazer di luar Old Trafford menjelang pertandingan melawan Brentford, Sabtu (7/10/2023). Sir Jim Ratcliffe yang kini menjadi unggulan memiliki sebagian Manchester United dihantui masalah seperti Sheikh Jassim. 

TRIBUNNEWS.COM - Drama penjualan Manchester United oleh Keluarga Glazer kini berubah fokus.

Awalnya, Glazer dikabarkan ingin menjual saham mayoritas yang mereka pegang di Manchester United.

Namun kini isu berubah menjadi Keluarga Glazer hanya akan melepas saham minoritas Manchester United saja.

Hal tersebut membuat nasib para calon pembeli Manchester United sempat terkatung-katung.

Sheikh Jassim bin Hamad Al Thani yang dikabarkan menjadi peminat utama Manchester United kini tak berbekas.

Bankir asal Qatar itu mundur teratur dari tahapan pembelian Manchester United.

Ia pun tak berminat untuk hanya menjadi pemilik minoritas tim.

Berita Rekomendasi

Sheikh Jassim ingin menjadi pemilik utuh Setan Merah.

Pendirian tersebut rupanya tak sama seperti yang dimiliki Sir Jim Ratcliffe.

Sir Jim Ratcliffe bersedia menjadi pemilik minoritas Manchester United.

Ia bersedia hanya mendapatkan 25 persen kendali klub.

Namun ia dikabarkan akan mendapat amanah menjadi pengambil keputusan dalam hal keolahragaan Manchester United.

Hal itu nampaknya sudah cukup bagi Ratcliffe.

Ia dikabarkan bersedia menggelontorkan dana senilai 1,4 milyar Poundsterling untuk mendapatkan 25 persen saham MU, seperti dikutip dari Daily Star.

Namun, Ratcliffe tak bisa bersantai dengan tawaran yang diajukan.

Chairman INEOS Sir Jim Ratcliffe dan prototipe Grenadier
Chairman INEOS Sir Jim Ratcliffe dan prototipe Grenadier (ist)

Ia sekiranya mengambil langkah cadangan berkaca dari kasus yang menimpa Sheikh Jassim.

Proses berlarut-larut soal penjualan klub oleh Keluarga Glazer berpotensi pindah kepada Sir Jim Ratcliffe.

Sheikh Jassim sendiri menunggu sekira tiga hingga empat bulan lamanya untuk mendapati dirinya tak menjadi pemilik Manchester United pada akhirnya.

Hal demikian juga bisa saja terjadi kepada Sir Jim Ratcliffe.

Sulitnya membaca arah kebijakan Keluarga Glazer menjadi penyebab.

Bisa saja, Ratcliffe harus menunggu panjang untuk bisa ikut menjadi pemilik MU.

Atau sebaliknya, sang milyarder asli Manchester bisa segera menjadi pemilik lantaran memiliki koneksi lebih baik dengan Keluarga Glazer.

Terlepas dari itu, kepentingan Manchester United sekiranya menjadi yang utama.

Apalagi mereka sedang dalam tahap kebangkitan setelah terseok di era setelah Sir Alex Ferguson.

(Tribunnews.com/Guruh)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas