Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Deltras Sidoarjo Respons Kekalahan dengan Gebrakan Transfer di Paruh Kedua

Terbaru, Deltras Sidoarjo harus menelan kekalahan atas Persijap Jepara dengan skor 1-0 di Stadion Gelora Bumi Kartini, Minggu (22/10/2023).

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Deltras Sidoarjo Respons Kekalahan dengan Gebrakan Transfer di Paruh Kedua
Deltrasfc.com
Pelatih Deltras Siodarjo, Widodo Cahyono Putro dalam sesi konfrensi pers setelah pertandingan Liga 2 2023/2024 antara Persipa Pati vs Deltras Sidoarjo, Minggu (15/10/2023). 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil pertandingan yang kurang baik menjadi pelecut Deltras Sidoarjo melakukan gebrakan transfer pemain di paruh kedua Liga 2 2023/2024.

Terbaru, Deltras Sidoarjo harus menelan kekalahan atas Persijap Jepara dengan skor 1-0 di Stadion Gelora Bumi Kartini, Minggu (22/10/2023).

Hasil itu menambah rekor kekalahan The Lobster hingga pekan ke-6 Liga 2.

Penyerang asal Kolombia, Manuel Chavez (kiri) sedang merayakan selebrasi dengan rekan setimnya saat gelaran Liga 2 2023/2024.
Penyerang asal Kolombia, Manuel Chavez (kiri) sedang merayakan selebrasi dengan rekan setimnya saat gelaran Liga 2 2023/2024. (Instagram Manuel Chavez)

Baca juga: Resmi, Deltras Sidoarjo Tanpa Dua Pemain Ini saat Jumpa Persijap Jepara

Diketahui, dalam enam pertandingan, Deltras Sidoarjo baru meraih satu kemenangan.

Momen itu terjadi saat Deltras Sidoarjo menjamu Gresik United (24/9).

Selebihnya The Lobster tiga kali meraih hasil imbang yakni melawan PSCS Cilacap (11/9), Persekat Tegal (17/9), dan Persipa Pati (15/10).

Sedangkan dua laga lainnya berakhir dengan kekalahan atas pemuncak klasemen Persela Lamongan (10/10) dan lawan terbaru yakni Persijap (22/10).

BERITA REKOMENDASI

Berkat catatan tersebut, Deltras Sidoarjo saat ini menempati peringkat ke-4 grup C Liga 2.

Posisi tersebut terbilang tak aman karena akan masuk ke dalam penyisihan degradasi.

Setidaknya Deltras Sidoarjo harus bertengger di peringkat ke-3 jika ingin meloloskan diri ke babak grup 16 besar Liga 2.

Menatap evaluasi putaran kedua, pelatih Deltras Sidoarjo, Widodo Cahyono Putro siap mencanangkan rencana transfer.

Mantan pemain aktif Timnas Indonesia itu mengatakan besar kemungkinan Deltras menambah pemain.


"Pastinya putaran kedua nanti ada beberapa hal yang kami wajib perbaiki," ujar Widodo C Putro selepas pertandingan Persijap vs Deltras Sidoarjo (Deltrasfc.com).

"Tambahan pemain tentu ada untuk mengarungi putaran kedua," terang sang pelatih.

Pelatih Deltras Siodarjo, Widodo Cahyono Putro dalam sesi konfrensi pers setelah pertandingan Liga 2 2023/2024 antara Persipa Pati vs Deltras Sidoarjo, Minggu (15/10/2023).
Pelatih Deltras Siodarjo, Widodo Cahyono Putro dalam sesi konfrensi pers setelah pertandingan Liga 2 2023/2024 antara Persipa Pati vs Deltras Sidoarjo, Minggu (15/10/2023). (Deltrasfc.com)
Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas