Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Profil Naufal Adya Fairuski, Wasit Termuda Liga 1 yang Disorot saat Pimpin Laga Persija vs RANS FC

Profil wasit Naufal Adya Fairuski menjadi sorotan saat memimpin laga Persija vs Rans Nusantara di pekan 16 Liga 1.

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Profil Naufal Adya Fairuski, Wasit Termuda Liga 1 yang Disorot saat Pimpin Laga Persija vs RANS FC
Net
Ilustrasi Wasit memberikan kartu merah pada pemain. Profil wasit Naufal Adya Fairuski menjadi sorotan saat memimpin laga Persija vs Rans Nusantara di pekan 16 Liga 1 

TRIBUNNEWS.COM - Profil wasit Naufal Adya Fairuski menjadi sorotan saat memimpin laga Persija vs Rans Nusantara di pekan 16 Liga 1 pada Minggu (23/10/2023)/

Dalam laga itu, Persija kalah dengan skor 1-2 dari Rans. Setidaknya ada dua insiden yang disorot mengenai kinerja wasit Naufal Adya Fairuski.

Insiden pertama yakni Rizky Ridho yang mendapat kartu kuning kedua pada menit 75 sehingga membuat Persija harus bermain dengan 10 pemain saat dalam posisi tertinggal 1-2.

Kemudian insiden kedua dan yang paling disorot terjadi pada injury time 90+5 yang tak mengesahkan gol dari Persija Jakarta.

Momen itu terjadi ketika Witan Sulaeman sebenarnya menendang bola dan mengenai atas mistar gawang.

Bola memantul masuk melewati garis gawang namun kembali keluar. Dari tayangan ulang terlihat jelas, bola tendangan Witan harusnya sudah melewati garis gawang dan seharusnya sah menjadi gol.

Namun wasit tidak melihat kejadian itu yang kemudian membuat Persija gagal menyamakan kedudukan dan kalah.

Momen saat wasit Naufal Adya Fairuski memberi kartu merah untuk Rizky Ridho dari Persija Jakarta.
Momen saat wasit Naufal Adya Fairuski memberi kartu merah untuk Rizky Ridho dari Persija Jakarta. (Bolasports.com)

Baca juga: Fakta RANS FC Kalahkan Persija: Kekalahan Kandang Pertama Thomas Doll, Keangkeran Patriot Terhenti

Berita Rekomendasi

Lantas seperti apa profil wasit Naufal Adya Fairuski ini?

Untuk diketahui, Naufal Adya Fairuski merupakan wasit asal Bandung dan kini masih berusia 23 tahun, paling muda dari 18 wasit yang terpilih untuk memimpin Liga 1 musim 2023/2024.

Kiprahnya sebagai wasit telah dimulai sejak lima tahun silam pada 2018.

Ia pernah mendapat penghargaan sebagai wasit terbaik di Elite Pro Academy Liga U16 2018. Saat itu, ia masih berusia 19 tahun.

Musim lalu, Naufal memimpin dua pertandingan di liga 1, yakni laga melawan Dewa United vs PSIS dan juga Persita Tangerang vs PSS Sleman.

Seperti Tercatat di Transfermarkt, dalam dua laga itu, ia cukup berani dengan membuat turunnya hujan kartu. Ada total 16 kartu kuning ditambah satu kartu merah yang ia keluarkan dari sakunya.

Saat laga Dewa United vs PSIS Semarang, ada 9 kartu kuning dan satu kartu merah yang ia keluarkan.

Sedangkan saat memimpin Persita vs PSS Sleman ada tujuh kartu kuning, dan menghadiahkan satu tendangan penalti untuk PSS.

Baca juga: Thomas Doll dan Witan Sulaeman Kompak Tak Beri Komentar Usai Laga Persija Jakarta Vs RANS Nusantara

Adapun di musim 2020/2021, ia pernah memimpin pertandingan di Liga 2, yakni di laga PSIM vs PSGC Pati.

Dalam laga itu, ia mengeluarkan tiga kartu kuning yang kemudian berujung pada kartu merah untuk Zulham Zamrun.

Pada 2019 silam, saat ia juga sudah mulai memimpin pertandingan di Liga 3.

Di musim ini, ia sudah memipin enam pertandingan Liga 1 dan telah mengeluarkan 28 kartu kuning, dan salah satunya berujung pada kartu merah yakni untuk Rizky Ridho.

Ia juga telah mengeluarkan dua keputusan tendangan penalti dalam enam laga yang ia pimpin, yakni saat laga Persik vs Arema dan Persija vs Rans.

Adapun di musim ini, Naufal yang terpilih sebagai wasit utama di Liga 1 diproyeksikan akan memimpin 17 pertandingan, sama seperti 17 wasit lainnya. 

Dengan demikian, masih ada 11 pertandingan lagi yang bakal ia pimpin di putaran kedua nanti.

Konferensi pers Persija Jakarta oleh Thomas Doll dan Witan Sulaeman usai pertandingan kontra RANS Nusantara FC, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (22/10/2023)
Konferensi pers Persija Jakarta oleh Thomas Doll dan Witan Sulaeman usai pertandingan kontra RANS Nusantara FC, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (22/10/2023) (tribunnews.com/alfarizy)

(Tribunenews.com/Tio)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas