Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bojan Hodak Jelaskan Penyebab Eks Persija Kalah Saing di Persib: Rezaldi Kurang dalam Hal Ini

Bojan Hodak selaku pelatih Persib menemukan satu kelemahan dari Rezaldi. Dia kurang percaya diri ketika membantu penyerangan.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Bojan Hodak Jelaskan Penyebab Eks Persija Kalah Saing di Persib: Rezaldi Kurang dalam Hal Ini
Instagram @persib
Fullback Persib Bandung, Rezaldi Hehanusa melakukan pemanasan sebelum turun menghadapi tuan rumah Borneo FC di pekan 16 Liga 1 2023. Bojan Hodak selaku pelatih Persib menemukan satu kelemahan dari Rezaldi. Dia kurang percaya diri ketika membantu penyerangan. 

Fullback berusia 27 tahun itu baru tampil pertama sebagai starter dari 5 kali jumlah kali turun di Liga 1 2023.

Sebelumnya dalam 4 pertandingan tersebut, Rezaldi selalu diplot sebagai pemain pengganti.

Nah peforma Rezaldi ini menjadi sorotan bagi Bojan Hodak.

Ia menemukan satu kelemahan dari Rezaldi.

“Di pertahanan dia melakukan tugasnya dengan baik, tapi bisa dilihat dalam menyerang dia agak sedikit kurang percaya diri karena tidak main dalam waktu yang lama,” buka Bojan Hodak dikutip dari laman Tribun Jabar.

“Secara pertahanan saya cukup senang apa yang diperlihatkannya ketika bermain."

"Dia mencegah semuanya yang datang dari areanya dan saat menyerang juga dia sebenarnya punya crossing yang bagus,” tambah pelatih asal Kroasia tersebut.

Rezaldi Hehanusa mengucapkan ucapan syukur telah mengakhiri Liga 1 2022/2023 dengan Persib Bandung dan Persija Jakarta.
Rezaldi Hehanusa mengucapkan ucapan syukur telah mengakhiri Liga 1 2022/2023 dengan Persib Bandung dan Persija Jakarta. (Instagram Rezaldi Hehanusa)
Berita Rekomendasi

Terakhir, Bojan Hodak berharap Rezaldi bisa mengevaluasi kekurangan yang ada dalam dirinya tersebut.

Rezaldi harus bisa lebih percaya diri dalam bermain menyerang agar bisa memberikan persaingan panas dengan Edo.

"Dia harus bisa lebih maju, bisa lebih berbahaya dalam menyerang," harapnya.

Terlepas kekurangan pemainnya tersebut, Bojan Hodak saat ini tengah fokus dengan peforma Persib.

Klub kebanggaan Bobotoh itu berada di posisi 4 klasemen Liga 1 2023 dengan hasil 7 kemenangan, 7 imbang dan 2 kalah.

Persib pun sekarang mengantongi nilai 28 dan tertinggal 4 angka dari Borneo FC selaku pemuncak klasemen.

Konsistensi Persib wajib dijaga agar bisa bersaing meraih juara musim ini.

Laga selanjutnya pekan 17, Persib bakal bertemu PSS Sleman di Stadion GBLA, pada Sabtu (28/10) malam.

Duel Persib vs PSS dijadwalkan kick-off pukul 19.00 WIB.

(Tribunnews.com/Ipunk)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas