Pandangan Victor Osimhen tentang MLS & Liga Arab Saudi: Isyaratkan Pilih Susul Lionel Messi
Victor Osimhen mengisyaratkan lebih pilih menyusul Lionel Messi yang saat ini bermain di MLS.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Siti Nurjannah Wulandari

TRIBUNNEWS.COM - Striker Napoli, Victor Osimhen memberikan pandangannya tentang kemajuan kompetisi Major League Soccer (MLS) dan Liga Arab Saudi.
Victor Osimhen mengisyaratkan lebih pilih menyusul Lionel Messi yang saat ini bermain di MLS.
Pilihan bomber andalan Timnas Nigeria ini semakin memperjelas mengapa dia menolak tawaran Al Hilal pada musim panas kemarin.
Baca juga: 2 Pakar Sepak Bola Minta Arsenal Rekrut Victor Osimhen, Yakin Cocok dengan Skema Mikel Arteta
Diketahui, Al Hilal menjadi tim yang paling serius untuk membawa Victor Osimhen keluar dari Napoli.
Namun tawaran menggiurkan Al Hilal tersebut tidak membuatnya tertarik.
Meskipun demikian, striker berusia 24 tahun itu belum memperpanjang kontraknya.
Padahal kontraknya dengan Napoli berakhir pada 2025 mendatang.
Hal ini membuatnya terus dipantau oleh klub-klub yang tertarik dengan jasa bomber kelahiran 29 Desember 1998 itu.
"Jika saya memiliki kondisi yang sama, saya akan pergi ke MLS," kata Victor Osimhen dikutip dari laman Goal International.

Di sisi lain, striker berusia 24 tahun ini mengakui bahwa Liga Arab Saudi sedang menuju ke arah yang benar sejak penandatanganan Cristiano Ronaldo.
Apalagi musim panas kemarin banyak pemain Eropa bergabung dengan klub Liga Arab Saudi.
Sebut saja, Karim Benzema dan N'Golo Kante bergabung ke Al Ittihad.
Kemudian Neymar Jr, Kalidou Koulibaly hingga Aleksandar Mitrovic gabung Al Hilal.
Selanjutnya Sadio Mane, Marcelo Brozovic dan Aymeric Laporte menyusul Ronaldo ke Al Nassr.
Tak lupa, Roberto Firmino, Franck Kessie hingga Riyad Mahres gabung tim promosi Al Ahli.
Deretan pemain bintang ini membuktikan bahwa Liga Arab Saudi mulai berkembang ke arah yang benar.

"Mereka berusaha mengembangkan liga mereka, dan itu bagus. Salah satu [Ronaldo] terhebat sepanjang masa telah pergi ke sana," ucap Osimhen.
"Karena pengaruhnya [Ronaldo], mereka telah menarik banyak pemain berbakat untuk juga pergi ke sana."
"Jadi untuk bagi saya itu sangat bagus, mereka berusaha membangun liga mereka menjadi salah satu yang terbaik. Bagi saya mereka melakukan sesuatu yang luar biasa," tandasnya.
Terlepas pandangannya tersebut, Victor Osimhen berpeluang menjadi rebutan banyak klub jika benar-benar keluar dari Napoli.
Banyak klub yang siap menampung Victor Osimhen karena faktor masih muda dan kejatamannya sebagai striker.
Bukti ketajaman striker asal Nigeria itu terlihat di statistiknya semenjak membela Napoli pada 2020 lalu.
Laporan Transfermarkt per Jumat (26/10/2023) pukul 20.30 WIB, Osimhen telah mencatatkan 111 penampilan untuk Napoli dengan kontribusi 65 gol dan 15 assist.
Jumlah itu menggambarkan bagaimana produktivitas Osimhen selama berkarier di sepak bola Italia.
(Tribunnews.com/Ipunk)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.