Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Manchester United vs Manchester City: Setan Merah Menolak Menyerah di Old Trafford

Erik Ten Hag selaku pelatih Manchester United pun menolak menyerah melawan Manchester City dalam laga Super Sunday Liga Inggris akhir pekan ini.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Manchester United vs Manchester City: Setan Merah Menolak Menyerah di Old Trafford
Glyn KIRK / AFP
Striker Manchester City asal Norwegia Erling Haaland (Tengah) bersaing dengan gelandang Manchester United asal Brasil Fred (kanan) dan bek Manchester United asal Prancis Raphael Varane (kiri) selama pertandingan sepak bola final Piala FA Inggris antara Manchester City dan Manchester United di stadion Wembley, di London, pada 3 Juni 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Laga Manchester United vs Manchester City akan menjadi sajian duel Super Big Match Liga Inggris pekan kesepuluh.

Duel Manchester United vs Manchester City bakal digelar di Stadion Old Trafford, Minggu (29/10/2023) pukul 22.30 WIB, tayang SCTV dan Vidio.

Manchester United selaku tuan rumah dibayangi rekor buruk setiap kali menghadapi rival sekotanya.

Dari lima pertempuran terakhir, Manchester United kalah empat kali melawan tetangga berisiknya tersebut.

Baca juga: Jelang Derbi Manchester, Rasmus Hojlund Ingin Tiru Gol Salto Wayne Roney ke Gawang Man City

Kekalahan terakhir yang diderita Manchester United tergolong menyakitkan karena terjadi di final Piala FA, musim lalu.

Kekalahan tersebut memang terasa menyakitkan lantaran Manchester United tidak bisa mencegah Manchester City meraih treble winners.

Gelandang Manchester City Jerman Ilkay Gundogan menembak tetapi dinyatakan offside selama pertandingan sepak bola final Piala FA Inggris antara Manchester City dan Manchester United di stadion Wembley, di London, pada 3 Juni 2023.
Gelandang Manchester City Jerman Ilkay Gundogan menembak tetapi dinyatakan offside selama pertandingan sepak bola final Piala FA Inggris antara Manchester City dan Manchester United di stadion Wembley, di London, pada 3 Juni 2023. (Adrian DENNIS/AFP)

Beruntung, sebelum kalah dalam laga tersebut, Manchester United sempat mencuri satu kemenangan di paruh kedua Liga Inggris.

Berita Rekomendasi

Bermain di depan publik Old Trafford, Manchester United sukses mempecundangi Manchester City pada musim lalu.

Kemenangan itulah yang barangkali menjadi motivasi bagi Manchester United untuk mengulanginya dalam laga ini.

Meskipun kalah dalam rekor pertemuan, Manchester United jelas tak ingin jadi pecundang di kandang sendiri.

Apalagi melawan rival sekota, Manchester United tentu ingin mempersembahkan hasil terbaik kepada fans Setan Merah.

Baca juga: Alasan Utama Manchester United Mengincar David De Gea Telah Terungkap

Manajer Manchester United, Erik ten Hag memberi isyarat di tepi lapangan selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris melawan Brentford di Old Trafford, pada 7 Oktober 2023.
Manajer Manchester United, Erik ten Hag memberi isyarat di tepi lapangan selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris melawan Brentford di Old Trafford, pada 7 Oktober 2023. (Darren Staples / AFP)

Erik Ten Hag selaku pelatih Manchester United pun menolak menyerah melawan Manchester City,

Juru taktik asal Belanda itu berharap tiga kemenangan beruntun yang diraih timnya bisa menjadi bekal berharga untuk mengalahkan Citizens.

"Saya pikir kami telah kembali ke tempat yang kami inginkan, ini adalah Manchester United yang sulit dikalahkan." ujar Ten Hag dilansir laman resmi klub.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
29
21
7
1
69
27
42
70
2
Arsenal
28
15
10
3
52
24
28
55
3
Nottm Forest
28
15
6
7
45
33
12
51
4
Chelsea
28
14
7
7
53
36
17
49
5
Man. City
28
14
5
9
53
38
15
47
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas