Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Daftar 20 Pemain Persib Bandung Lawan Madura United, Ciro Alves Berangkat Duluan

Ciro Alves dilaporkan menempuh perjalanan lebih dahulu daripada rekan setimnya. Ia tidak ikut rombongan pemain Persib yang bertolak hari ini (31/10).a

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Daftar 20 Pemain Persib Bandung Lawan Madura United, Ciro Alves Berangkat Duluan
Instagram @persib
Pemain Persib Bandung asal Brasil, Ciro Alves sedang menjalani sesi pemanasan sebelum pertandingan Liga 1 2023/2024 digulirkan. Kini sang pemain dilaporkan berangkat duluan dalam partai melawan Madura United. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah daftar pemain Persib Bandung untuk laga tandang Liga 1 2023/2024 pekan ke-18 ke markas Madura United, di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Rabu (1/11/2023) jam 19.00 WIB.

Dilansir Tribun Jabar, skuad besutan Bojan Hodak hanya berkekuatan 20 pemain.

Adapun salah satu dari 20 pemain yakni, Ciro Alves, terpantau tidak turut serta dalam rombongan Persib pada hari ini (31/10).

Rekan duet David da Silva dikabarkan telah berangkat lebih dahulu pada Senin (29/10/2023) lalu.

Walhasil untuk rombongan pemain Persib yang melakukan perjalan ke Madura hari ini (31/10) terhitung hanya 19 pemain saja.

Pemain Persib Bandung asal Brasil, Ciro Alves sedang menjalani sesi pemanasan sebelum pertandingan Liga 1 2023/2024 digulirkan.
Pemain Persib Bandung asal Brasil, Ciro Alves sedang menjalani sesi pemanasan sebelum pertandingan Liga 1 2023/2024 digulirkan. (Instagram @persib)

Baca juga: Madura United vs Persib Liga 1: Misi Sulit Sape Kerrab Hancurkan Dominasi Maung Bandung

Adapun rombongan pemain Persib dijadwalkan bertolak menuju Bandara Halim Jakarta menggunakan bus.

Setelah itu skuad asuhan Bojan Hodak akan menempuh perjalanan via jalur udara menuju Bandara Juanda Surabaya yang akan diteruskan menggunakan bus ke Pulau Madura.

Berita Rekomendasi

Dalam daftar 20 pemain Persib, tidak terlihat sosok Marc Klok dan pemain berpaspor Filipina, Daisuke Sato.

Untuk Marc Klok harus menjalani skorsing satu laga imbas akumulasi kartu kuning.

Pemain naturalisasi asal Belanda itu telah mengoleksi empat kartu kuning pada pertandingan sebelumnya.

Tentunya kehilangan Marc Klok merupakan hal yang penting bagi Persib.

Diketahui, Marc Klok merupakan andalan Bojan Hodak di lini tengah Persib Bandung.

Pemain kelahiran Amsterdam belum pernah absen semenjak kedatangan Bojan Hodak sebagai pelatih pengganti Luis Milla dari pekan ke-6 Liga 1.

Dalam 12 penampilan, Klok cuma satu kali tidak mencatatkan 90 menit bermain. Selebihnya sang pemain turut serta hingga peluit panjang ditiup wasit.

Penggawa Timnas Indonesia sekaligus Persib Bandung, Marc Klok berada dalam sesi latihan di Lapangan Sidolig menjelang pertandingan antara Persib Bandung vs Persikabo 1973 dalam pekan ke-12 Liga 1 2023/2024.
Penggawa Timnas Indonesia sekaligus Persib Bandung, Marc Klok berada dalam sesi latihan di Lapangan Sidolig menjelang pertandingan antara Persib Bandung vs Persikabo 1973 dalam pekan ke-12 Liga 1 2023/2024. (www.persib.co.id)
Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas