Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor
tag populer

Pelatih Anyar Bhayangkara FC Mario Gomez Mau Datangkan Pemain Baru di Bursa Transfer

Masuknya beberapa pemain anyar nanti diharapkan Mario Gomez bisa memperkuat Bhayangkara FC yang kini masih berada di dasar klasemen.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Pelatih Anyar Bhayangkara FC Mario Gomez Mau Datangkan Pemain Baru di Bursa Transfer
Instagram @mariogomezdt
Pelatih asal Argentina, Mario Gomez bergabung Bhayangkara FC dan akan merekrut pemain anyar di bursa transfer putaran kedua Liga 1 2023. 

Pelatih Anyar Bhayangkara FC Mario Gomez Berencana Datangkan Pemain Baru di Bursa Transfer Putaran Kedua

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pelatih Bhayangkara FC, Mario Gomez telah memantau pemain-pemain anyar yang siap didatangkan ke Bhayangkara FC.

Seperti diketahui, bursa transfer putaran kedua Liga 1 2023/2024 sudah dibuka per 1 November dan ditutup pada 28 November 2023.

Masuknya beberapa pemain anyar nanti diharapkan Mario Gomez bisa memperkuat Bhayangkara FC yang kini masih berada di dasar klasemen.

Baca juga: Pelatih Bhayangkara FC Mario Gomez Waspadai Lini Serang PSIS Semarang

“Ya menurut saya kalau di peringkat akhir pada musim pertama dengan meraih tujuh poin itu sangat tidak baik tapi saya ingin meningkatkan performa tim jauh lebih baik,” kata Mario Gomez dalam sesi pre-match conference kontra PSIS Semarang, Rabu (1/10/2023).

“Persiapannnya mungkin akan ganti beberapa pemain dan mendatangkan pemain baru untuk bisa meningkatkan tim. Saya akan maksimalkan pemain yang ada dan menambah pemain yang saya inginkan,” lanjutnya.

Berita Rekomendasi

“Saya lihat kami juga banyak pemain muda yang punya potensi tapi saya ingin lebih seimbang antara pemain muda dengan pemain yang punya pengalaman,” jelas eks pelatih Persib Bandung tersebut.

Sementara itu, striker Bhayangkara FC, Dendy Sulistyawan berharap tim bisa lebih fokus lagi terutama pada babak kedua.

Pasalnya, dalam beberapa pertandingan terakhir The Guardians terlihat sempat unggul dahulu, akan tetapi keunggulan tersebut tak bisa dipertahankan bahkan dibalik menjadi kalah di akhir pertandingan.

Untuk itu di putaran kedua ini, ia dan rekan-rekannya bertekad tampil lebih baik lagi.

“Ya kami memang suka mencetak gol duluan tapi di menit-menit akhir kami kurang konsentrasi. Dari tim pelatih sudah sampaikan ke pemain bahwa main bola tidak cukup 45 menit pertama tapi sampai peluit akhir berbunyi,” ujar Dendy.

“Jadi mungkin di putaran kedua ini kami sudah persiapan dengan banyak hal apalagi masalah mental kami harus lebih kuat lagi. Kalau kami mau naik kami harus berjuang lagi, meningkatkan secara mental sampai pertandingan akhir,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
29
21
7
1
69
27
42
70
2
Arsenal
28
15
10
3
52
24
28
55
3
Nottm Forest
28
15
6
7
45
33
12
51
4
Chelsea
28
14
7
7
53
36
17
49
5
Man. City
28
14
5
9
53
38
15
47
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas