Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Skor Al Duhail vs Al Nassr: Cristiano Ronaldo Patut Waspadai Keangkeran Markas Tuan Rumah

Simak prediksi skor antara Al Duhail vs Al Nassr dalam lanjutan matchday keempat Liga Champions Asia pada Rabu (8/11/2023) dinihari WIB.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Prediksi Skor Al Duhail vs Al Nassr: Cristiano Ronaldo Patut Waspadai Keangkeran Markas Tuan Rumah
FAYEZ NURELDINE / AFP
Para pemain Al Nassr berselebrasi selama pertandingan menghadapi Al Ahli di Stadion Universitas King Saud pada 22 September 2023. Simak prediksi skor antara Al Duhail vs Al Nassr dalam lanjutan matchday keempat Liga Champions Asia pada Rabu (8/11/2023) dinihari WIB. 

TRIBUNNEWS.COM - Simak ulasan perdiksi skor Al Duhail vs Al Nassr dalam lanjutan matchday keempat Liga Champions Asia pada Rabu (8/11/2023).

Pertandingan Al Duhail vs Al Nassr dijadwalkan berlangsung di Khalifa International Stadium, kick-off pukul 01.00 WIB.

Beberapa bursa prediksi skor menjagokan Al Nassr untuk dapat memetik 3 poin penuh.

Meski begitu, Al Duhail belum terkalahkan di kandangnya sendiri pada ajang Liga Qatar.

Baca juga: Klasemen Liga Arab Saudi: Al Ahli Panaskan 4 Besar, Mahrez Cs Tertinggal 3 Poin dari Tim Ronaldo

Prediksi Skor

KhelNow: Al Duhail 1-2 Al Nassr

Footballpredictions: Al Duhail 1-2 Al Nassr

Berita Rekomendasi

Sportskeeda: Al Duhail 2-3 Al Nassr

Ronaldo cs Wajib Waspada Keangkeran Kandang Al Duhail

Al Nassr tampil memukau musim ini, baik di ajang Liga Arab Saudi maupun di Liga Champions Asia.

Di Liga Arab Saudi, Al Nassr nangkring di urutan kedua dengan raihan 28 poin dan hanya berselisih empat poin dari pemuncak klasemen, Al Hilal.

Sedangkan di Liga Champions Asia, Al Nassr tampil memukau dengan berhasil menyapu bersih tiga laga terakhirnya.

Hasil itu membuat Al Nassr nangkring di puncak Grup E dengan raihan sembilan poin.

Penyerang Nassr asal Brazil #94 Talisca merayakan setelah mencetak gol bersama rekan setimnya penyerang Nassr asal Portugal #07 Cristiano Ronaldo pada pertandingan sepak bola Grup E Liga Champions AFC antara al-Nassr dari Saudi dan al-Duhail dari Qatar di Stadion Universitas King Saud di Riyadh pada 24 Oktober , 2023.
Penyerang Nassr asal Brazil #94 Talisca merayakan setelah mencetak gol bersama rekan setimnya penyerang Nassr asal Portugal #07 Cristiano Ronaldo pada pertandingan sepak bola Grup E Liga Champions AFC antara al-Nassr dari Saudi dan al-Duhail dari Qatar di Stadion Universitas King Saud di Riyadh pada 24 Oktober , 2023. (FAYEZ NURELDINE / AFP)

Pada pekan keempat Liga Champions Asia, Al Nassr akan menyambangi markas Al Duhail.

Meski dijagokan menang, Al Nassr tampaknya wajib waspada.

Sebab, Al Duhail tak terkalahkan di kandangnya sendiri saat bermain di Liga Qatar, dengan rincian dua kali main dua kali menang.

Saat ini, Al Duhail bertengger di urutan keempat Liga Qatar dengan mengemas 16 poin, hanya berselisih tiga poin dari pemuncak klasemen, Al Sadd.

Sementara itu, jika menilik head to head lima laga terakhir, Al Duhail unggul dengan dua kemenangannya.

Sedangkan Al Nassr hanya mampu memetik satu kemenangan.

Meski begitu, Al Nassr tampil apik saat bermain tandang.

Al Nassr tidak terkalahkan dalam delapan pertandingan tandang terakhirnya di Liga Champions Asia, dengan mencatatkan lima kemenangan.

Kondisi Tim

Tim tuan rumah, Al Duhail tidak memiliki kekhawatiran kebugaran sama sekali menjelang pertandingan ini.

Berarti, semua pemain dalam kondisi fit, termasuk bintangnya, Philippe Coutinho.

Di sisi lain, Al Nassr juga tak memiliki masalah berarti.

Al Nassr hanya memiliki satu pemain cedera yakni sang kiper David Ospina.

Selebihnya, semua pemain dalam kondisi fit dan dapat dimainkan, seperti Cristiano Ronaldo, Laporte, Alex Telles dan Sadio Mane.

Prediksi Susunan Pemain

  • Al-Duhail (4-3-3)

Zakaria; Kim, Aymen, Bamba, Brake; Madibo, Diallo, Coutinho; Muntari, Ali, Mohammed

Pelatih: Christophe Galtier

  • Al-Nassr (4-2-3-1)

Alaqidi; Boushal, Alamri, Madu, Telles; Fofana, Ghareeb; Otavio, Talisca, Mane; Ronaldo

Pelatih: Luis Castro

Head to Head

25/10/23 - Al Nassr 4-3 Al Duhail (Liga Champions Asia)

05/04/16 - Al Duhail 4-0 Al Nassr (Liga Champions Asia)

17/03/16 - Al Nassr 1-1 Al Duhail (Liga Champions Asia)

06/05/15 - Al Nassr 1-3 Al Duhail (Liga Champions Asia)

03/03/15 - Al Duhail 1-1 Al Nassr (Liga Champions Asia)

(Tribunnews.com/Ali)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
18
14
3
1
45
17
28
45
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas