Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bayer Leverkusen Mengamuk di Eropa, Sentuhan Ajaib Xabi Alonso Bikin Silau Benua Biru

Pesona menawan yang terus diperlihatkan Xabi Alonso dalam melambungkan Bayer Leverkusen pun membuat silau sepak bola Eropa.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Bayer Leverkusen Mengamuk di Eropa, Sentuhan Ajaib Xabi Alonso Bikin Silau Benua Biru
INA FASSBENDER / AFP
Pelatih Bayer Leverkusen asal Spanyol Xabi Alonso berfoto sebelum pertandingan sepak bola divisi satu Jerman Bundesliga antara Bayer Leverkusen dan FC Heidenheim di Leverkusen, Jerman barat, pada 24 September 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Bayer Leverkusen layak dianggap sebagai salah satu klub Eropa yang tampil konsisten sejauh ini pada musim 2023/2024.

Bayer Leverkusen yang dilatih Xabi Alonso mampu tampil gemilang saat melibas lawan-lawannya di semua kompetisi.

Sentuhan ajaib Xabi Alonso selaku pelatih Bayer Leverkusen pun seakan membuahkan hasil manis pada musim penuh pertamanya.

Pesona menawan yang terus diperlihatkan Xabi Alonso dalam melambungkan Bayer Leverkusen pun membuat silau sepak bola Eropa.

Baca juga: Drama Pembantaian Bayern Munchen di Liga Jerman: Hujan Kartu Merah, Gol Ajaib Harry Kane

Pelatih kepala Spanyol Leverkusen Xabi Alonso mengakui para penggemar setelah pertandingan sepak bola Leg Pertama Perempat Final Grup Liga Eropa UEFA antara Bayer Leverkusen dan Union St-Gilloise di Leverkusen, pada 13 April 2023.
Pelatih kepala Spanyol Leverkusen Xabi Alonso mengakui para penggemar setelah pertandingan sepak bola Leg Pertama Perempat Final Grup Liga Eropa UEFA antara Bayer Leverkusen dan Union St-Gilloise di Leverkusen, pada 13 April 2023. (INA FASSBENDER / AFP)

Jika menelisik perjalanan Bayer Leverkusen dalam mengarungi berbagai kompetisi musim ini, luar biasa menjadi dua kata yang layak menggambarkan hal tersebut.

Hal itu dibuktikan dengan catatan Bayer Leverkusen sebagai salah satu tim Eropa yang belum menelan kekalahan di berbagai kompetisi.

Di Liga Jerman, Bayer Leverkusen kini masih betah menempati posisi puncak klasemen Liga Jerman hingga pekan 10.

Berita Rekomendasi

Dari 10 laga pembuka yang telah dijalani, Bayer Leverkusen sukses mendulang 28 poin.

Torehan sembilan kemenangan dan satu hasil imbang serta belum pernah kalah mewarnai perjalanan luar biasa Bayer Leverkusen di liga lokal.

Produktifitas gol Bayer Leverkusen juga lumayan tinggi, tepat dibawah Bayern Munchen (38 gol).

Pelatih Bayer Leverkusen asal Spanyol Xabi Alonso mengucapkan selamat kepada para pemainnya usai pertandingan sepak bola divisi satu Jerman Bundesliga antara Bayer 04 Leverkusen dan FC Cologne di Leverkusen, Jerman bagian barat pada 8 Oktober 2023. INA FASSBENDER /AFP
Pelatih Bayer Leverkusen asal Spanyol Xabi Alonso mengucapkan selamat kepada para pemainnya usai pertandingan sepak bola divisi satu Jerman Bundesliga antara Bayer 04 Leverkusen dan FC Cologne di Leverkusen, Jerman bagian barat pada 8 Oktober 2023. INA FASSBENDER /AFP (INA FASSBENDER /AFP)

Hingga pekan kesepuluh Liga Jerman, Bayer Leverkusen setidaknya telah menggelontorkan 30 gol.

Artinya Bayer Leverkusen rata-rata sukses mencetak tiga gol dalam setiap laganya di liga lokal.

Beberapa klub Jerman bahkan menjadi korban amukan Bayer Leverkusen musim ini.

Mulai dari Darmstadt (5-1), Alemannia Aachen (4-2), Heidenhem (4-1) dan Koln (3-0) merasakan betul keganasan lini serang Bayer Leverkusen.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas