Reaksi Shin Tae-yong Pasca Timnas Indonesia Dipecundangi Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong angkat bicara setelah timnya kalah dengan skor telak melawan Irak, Kamis (17/11/2023) tadi malam.
Penulis: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong angkat bicara setelah timnya kalah dengan skor telak melawan Irak, Kamis (17/11/2023) tadi malam.
Shin Tae-yong tak sungkan mengakui kehebatan Irak setelah mempecundangi Timnas Indonesia dengan skor 5-1 di Basra Internasional Stadium.
Tak bisa dipungkiri, bahwa kekuatan Irak memang masih di atas Timnas Indonesia yang baru berkembang.
Perbedaan ranking FIFA yang terlalu juga membuat Timnas Indonesia seakan kena mental melawan Irak.
Ditambah, Timnas Indonesia menghadapi Irak dalam laga tandang di Basra Internasional Stadium.
Baca juga: Update Klasemen Grup F: Timnas Indonesia Ambyar, Garuda Wajib Menang Tandang ke Filipina
Tak pelak, hal itu akhirnya membuat tekanan yang dirasakan pemain Timnas Indonesia memuncak.
Kekalahan dengan skor 5-1 pun tak bisa dihindari oleh anak didik Shin Tae-yong pada matchday perdana ronde kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026.
"Irak memainkan permainan yang hebat dan kelelahan setelah penerbangan jauh juga menjadi fokus kami," akui Shin Tae-yong pascalaga melawan Irak, dikutip @IraqXtra.
Jika dicermati, permainan Irak memang lebih baik ketimbang Timnas Indonesia, tadi malam.
Efektifitas serangan Irak membuat lini pertahanan Timnas Indonesia serasa kelimpungan.
Hal itu bisa dibuktikan dengan jumlah tendangan yang dilepaskan pemain Irak sepanjang 90 menit.
Irak tercatat hanya mampu melepaskan empat tembakan on target ke gawang Timnas Indonesia yang dijaga Nadeo Argawinata.
Hanya saja memang, dari keempat tembakan tersebut nyatanya sangat efektif.
Karena, semua tembakan yang dilepaskan pemain Irak berujung gol ke gawang Timnas Indonesia.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.