Catatan Menarik Hasil Liga Inggris Pekan 14: Salah di Ambang Sejarah, Rekor Mahal Son & Kulusevski
Berbagai sajian catatan menarik mewarnai hasil Liga Inggris pekan 14 mulai catatan Mohamed Salah yang diambang sejarah lalu rekor Son & Kulusevski.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Salah kini hanya terpaut dua laga saja dari Alan Shearer yang pernah melakukan hal yang sama pada masa lalu.
Shearer kini masih menjadi pemain hebat yang mampu mencetak gol ataupun assist dalam 18 laga beruntun.
2. Keangkeran Stadion Anfield dan Emirates
Fakta menarik lainnya menyoal keangkeran markas kebesaran Liverpool (Anfield) dan Arsenal (Emirates).
Pada pekan ini, baik Liverpool dan Arsenal sama-sama mengalahkan lawannya di kandang sendiri.
Liverpool menang dramatis melawan Fulham, sementara Arsenal menang tipis atas Wolves.
Kemenangan tersebut menegaskan performa impresif kedua klub saat bermain di tandang.
Hingga kini, Liverpool dan Arsenal belum tersentuh kekalahan sama sekali ketika bermain di kandang di semua kompetisi.
Khusus Liverpool, tim asuhan Jurgen Klopp bahkan mampu menyapu bersih semua laga kandang musim ini dengan kemenangan.
Sementara, Arsenal juga terus berjuang membuat Stadion Emirates makin angker bagi lawan-lawannya.
3. Rekor Mahal Son & Kulusevski
Tottenham Hotspur selamat dari empat kekalahan beruntun setelah bermain imbang 3-3 melawan Manchester City pada pekan 14.
Setelah menjalani laga dramatis nan menegangkan melawan Manchester City di Stadion Etihad, tadi malam.
Dua pemain Tottenham sukses mengukir rekor mahal yang tidak semua orang bisa menyamainya.