Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Menyerah soal Cedera, Ter Stegen Pasrahkan Kondisi ke Barcelona

Kiper Barcelona, Marc-Andre ter Stegen akhirnya bersedia untuk menjalani operasi pemulihan cedera punggung bagian bawah yang menderanya.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Menyerah soal Cedera, Ter Stegen Pasrahkan Kondisi ke Barcelona
GABRIEL BOUYS / AFP
Kiper Barcelona, Marc-Andre ter Stegen selama pertandingan Liga Spanyol di stadion Wanda Metropolitano pada 21 November 2020. Marc-Andre ter Stegen akan menjalani operasi untuk menyembuhkan cedera punggung bawah. 

TRIBUNNEWS.COM - Kiper utama Barcelona, Marc-Andre ter Stegen sepertinya sudah habis kesabaran menunggu pulihnya cedera yang mendera dirinya.

Untuk diketahui, Marc-Andre ter Stegen mengalami cedera punggung bagian bawah yang menyakitkan.

Cedera tersebut membuat ter Stegen tak bisa membela Barcelona dalam waktu cukup lama.

Sekiranya ter Stegen absen dari skuad Blaugrana sejak tiga pekan lalu.

Pemain depan Real Madrid asal Brasil Vinicius Junior menendang bola melewati kiper Barcelona Jerman Marc-Andre ter Stegen selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara FC Barcelona dan Real Madrid CF di stadion Camp Nou di Barcelona pada 24 Oktober 2021.
Pemain depan Real Madrid asal Brasil Vinicius Junior menendang bola melewati kiper Barcelona Jerman Marc-Andre ter Stegen selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara FC Barcelona dan Real Madrid CF di stadion Camp Nou di Barcelona pada 24 Oktober 2021. (LLUIS GENE / AFP)

Cedera punggung bagian bawah itu ia dapatkan saat akan membela Timnas Jerman di FIFA Matchday lalu.

Sebenarnya ter Stegen menolak menjalankan prosedur operasi.

Ia memilih menunggu hingga rasa sakit yang menderanya hilang.

BERITA REKOMENDASI

Akan tetapi, metode tersebut tak berjalan lancar.

Ter Stegen terus merasakan sakit yang membuat kondisinya memburuk.

Barcelona pun rugi lantaran tak bisa menurunkan kiper terbaiknya pada laga-laga penting Liga Spanyol.

Untuk itu, Blaugrana terus membujuk ter Stegen naik ke meja operasi.

Setelah sekian lama, akhirnya kiper asal Jerman itu bersedia menjalankan operasi.


Hal itu dilakukan setelah ia berkonsultasi dengan tim dokter Barcelona dan ahli lainnya.

"Setelah pembicaraan dengan dokter klub dan beberapa ahli, kami memutuskan operasi merupakan jalan terbaik," ungkap ter Stegen dikutip dari Marca.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
12
11
0
1
40
11
29
33
2
Real Madrid
11
7
3
1
21
11
10
24
3
Atlético Madrid
12
6
5
1
18
7
11
23
4
Villarreal
11
6
3
2
20
19
1
21
5
Osasuna
12
6
3
3
17
16
1
21
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas