Sorotan Kekalahan Manchester United: Old Trafford Tak Angker Lagi, Ukir Rekor Kelam Usai SAF Pensiun
Hasil kekalahan melawan Bournemouth di Liga Inggris menyisahkan catatan kelam bagi Manchester United.
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
Kemenangan melawan Manchester United 3-0 ini membuat Bournemouth akhirnya bisa mengalahkan Setan Merah saat berlaga di Old Trafford.
Dari enam pertandingan sebelumnya yang digelar di Old Trafford, Bournemouth selalu gagal menang saat melawan Manchester United.
Tercata, Bournemouth hanya mamou meraih sekali imbang dan lima kali kalah.
"Bournemouth memenangkan pertandingan tandang Liga Inggris melawan Manchester United untuk pertama kalinya dalam sejarah mereka," tulis cuitan Squawka.
Ulasan Jalannya Pertandingan Manchester United vs Bournemouth
Manchester United mengawali pertandingan babak pertama dengan mencoba kendali permainan.
Namun publik Old Trafford langsung dibuat terdiam pada menit ke-5.
Blunder lini belakang Setan Merah pun harus dibayar mahal.
Berawal daru umpan Bruno Fernandes yang dipotong Lewis Cook.
Ia pun langsung melakukan tusukan di sisi kanan dan diakhiri umpan silang ke kotak penalti.
Domonic Solanke yang menerima bola pun langsung melepaskan tembakan mendatar ke sudut kiri gawang Manchester United.
Skor menjadi 1-0 untuk Bournemouth.
Pada menit ke-8, Manchester United pun berupaya untuk menyamakan kedudukan lewat tandukan Harry Maguire.
Namun, sayangnya tandukan Maguire itu masih dapat ditepis Neto.