Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jadwal Persija vs PSS Liga 1, Risto Vidakovic Targetkan Super Elja Main Cerdik Tanpa Hokky dan Cawor

Duel Persija Jakarta vs PSS Sleman dijadwalkan bakal digelar besok, Sabtu (16/12/2023), Coach Risto Vidakovic siapkan strategi lawan Macan Kemayoran

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Jadwal Persija vs PSS Liga 1, Risto Vidakovic Targetkan Super Elja Main Cerdik Tanpa Hokky dan Cawor
PSSleman.id
Pelatih baru PSS Sleman berpasport Serbia, Risto Vidakovic - Duel Persija Jakarta vs PSS Sleman dijadwalkan bakal digelar besok, Sabtu (16/12/2023), Coach Risto Vidakovic siapkan strategi lawan Macan Kemayoran 

TRIBUNNEWS.COM - Duel Persija Jakarta vs PSS Sleman dijadwalkan bakal digelar besok, Sabtu (16/12/2023).

Laga lanjutan pekan 23 Liga 1 2023/2024 tersebut akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi jam 19.00 WIB.

Bertanding di markas Persija Jakarta, pelatih PSS Sleman Risto Vidakovic ingin anak asuhnya bermain cerdas.

Coach Risto tak ingin PSS Sleman terlena dengan kemenangan atas RANS Nusantara pada pekan sebelumnya.

Meski Persija selalu imbang dalam tiga pekan terakhir, Risto Vidakovic tetap tak ingin meremehkan skuad Thomas Doll.

Menurut Risto Vidakovic, Macan Kemayoran tetaplah klub yang konsisten bermain dengan gaya menyerang sepanjang laga.

Untuk itu pelatih asal Serbia tersebut ingin mengusung strategi terbaik untuk meredam serangan Ryo Matsumura cs.

Baca juga: Kabar Baik dari Top Skor Liga 1, Persija Bisa All Out Lawan PSS Sleman

BERITA REKOMENDASI

“Walau hasil di pekan sebelumnya mengecewakan bagi Persija, mereka tetaplah tim yang memainkan sepak bola secara baik dengan gaya sepak bola menyerang serta melakukan tekanan kuat ke lawan."

"Hal ini tentu saja harus direspon dengan strategi permainan yang baik kemudian bermain sesuai dengan karakter kami,” ungkap Risto Vidakovic, dikutip dari situs resmi klub.

Pelatih kelahiran Sarajevo tersebut juga menambahkan, para pemain PSS Sleman harus lebih sabar dan bermain cerdik.

Karena Persija dipastikan main ngotot dengan penuh tekanan menang seteleh hasil minor di tiga pekan sebelumnya.

“Menghadapi sepak bola menyerang ala Persija, kami harus lebih sabar dengan pertahanan yang bagus."


"Secara mental, buat para pemain Persija pasti akan merasakan demam panggung karena mereka dalam tekanan harus meraih kemenangan,” tuturnya.

“Hal ini harus bisa kami manfaatkan secara cerdik."

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas