Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Valencia vs Barcelona: Xavi dalam Mode Bahaya, Berusaha Hindari Kekalahan Ketiga Secara Beruntun

BARCELONA akan berusaha untuk menghindari kekalahan ketiga secara beruntun di semua kompetisi saat mereka melanjutkan kampanye La Liga.

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
zoom-in Valencia vs Barcelona: Xavi dalam Mode Bahaya, Berusaha Hindari Kekalahan Ketiga Secara Beruntun
PATRICK T. FALLON / AFP
Pelatih Barcelona asal Spanyol, Xavi, mengikuti pertandingan sepak bola persahabatan pramusim antara AC Milan dan FC Barcelona, ??di Stadion Allegiant di Las Vegas, Nevada, pada 1 Agustus 2023. 

Valencia vs Barcelona: Xavi dalam Mode Bahaya, Berusaha Hindari Kekalahan Ketiga Secara Beruntun

TRIBUNNEWS.COM- BARCELONA akan berusaha untuk menghindari kekalahan ketiga secara beruntun di semua kompetisi saat mereka melanjutkan kampanye La Liga melawan Valencia dalam pekan ke-17 di Stadion Mestalla, Minggu (17/12) dini hari.

Tim asuhan Xavi mengalami kekalahan kandang 4-2 dari Girona di La Liga akhir pekan lalu. Hasil tersebut membuat mereka berada di posisi keempat klasemen La Liga, tujuh poin dari Girona di puncak klasemen.

Sementara Valencia dikalahkan 1-0 oleh Getafe di pertandingan terakhir, dan Los Che kini turun ke peringkat sebelas dengan 19 poin.

Konsistensi memang telah menjadi masalah bagi tim muda Valencia musim ini. Mereka baru merasakan lima kali menang, imbang empat kali, dan kalah tujuh kali dari 16 pertandingan.

Los Che menjalani empat laga tak terkalahkan di La Liga antara 7 Oktober dan 11 November. Namun, mereka kini telah menelan tiga kekalahan dari empat laga terakhir di divisi utama Spanyol, dengan hanya meraih satu poin.

Baca juga: Gangguan ke Xavi Hernandez Berimbas ke Barcelona, El Barca Keok di Fase Grup Liga Champions

Tim asuhan Ruben Baraja ini kalah 2-1 dari Girona, dan 1-0 dari Getafe dalam dua laga terakhir di liga, namun mereka berhasil melaju ke Copa del Rey pada 5 Desember berkat kemenangan 2-1 atas Arosa.

Valencia finis di posisi 16 di divisi utama Spanyol musim lalu, yang merupakan hasil terburuk sejak terdegradasi ke Segunda Division di tahun 1985-86. Jadi terdapat banyak ruang untuk berkembang musim ini, dan ada beberapa hal positif meskipun terdapat beberapa masalah yang terjadi akhir-akhir ini.

Sementara itu, Barcelona akan memasuki pertandingan ini dengan kekalahan beruntun dari Girona, dan Royal Antwerp di La Liga, dan Liga Champions.

BERITA REKOMENDASI

Posisi Xavi sebagai pelatih kepala sedang dipertanyakan, dan telah diklaim bahwa kekalahan lain akhir pekan ini dapat membuat dewan direksi mempertimbangkan untuk membebastugaskan dirinya.

Kekalahan 3-2 di Antwerp pada laga terakhir (14/12) lalu tidak terlalu merusak. Sebab, Barcelona masih berhasil mengamankan tempat di babak sistem gugur Liga Champion sebagai juara grup.

Namun, tidak ada yang meremehkan kekalahan 4-2 di kandang sendiri atas Girona di liga akhir pekan lalu.
Sang juara bertahan La Liga telah kehilangan poin dalam enam dari 16 laga domestik musim ini. Namun, kemajuan mereka ke babak 16 besar Liga Champions merupakan hal yang sangat positif, mengingat tersingkirnya mereka dari fase grup dalam dua musim terakhir.

Barcelona tidak boleh melakukan lebih banyak kesalahan lagi di La Liga, jika masih berambisi mempertahankan gelar juara. Mereka wajib menyapu bersih laga kontra Valencia, dan Rayo Vallecano sebelum menutup tahun. Jika terpeleset di dua laga ini, dipastikan Xavi berada dalam posisi yang sulit.

Los Che tentu saja akan menjadi tim yang lebih segar dari kedua tim menjelang pertandingan ini. Namun mereka telah kalah dalam lima pertandingan La Liga terakhir melawan Barcelona. Termasuk kekalahan 1-0 di kandang dan tandang pada musim lalu, dengan kemenangan terakhir atas tim Catalan 2-0 terjadi pada Januari 2020.


Xavi dipastikan akan melakukan perubahan pada tim usai kekalahan dari Antwerpen lalu. Para pemain pilar seperti Joao Cancelo, Pedri, Ilkay Gundogan, Raphinha dan Joao Felix akan tampil dalam tim inti.

Ronald Araujo juga akan kembali bermain di lini belakang, sementara Frenkie De Jong akan kembali bermain di lini tengah, jika ia telah mendapatkan izin dari tim medis. Namun Inigo Martinez, Marcos Alonso, Gavi dan Marc-Andre ter Stegen akan absen karena masalah cedera. (Tribunnews/den)

Tom Goyvaerts / Belga / AFP
AWASI LATIHAN- Dalam foto 12 Desember lalu, tampak Pelatih Barcelona, Xavi mengawasi para pemain berlatih jelang laga kontra Antwerp dalam lanjutan Liga Champions di Antwerpen, Belgia.

Prakiraan Susunan Pemain
Valencia 4-4-2
Mamardashvili; Correia, Mosquera, Diakhaby, Gasiorowski; Foulquier, Guillamon, Pepelu, Perez; Lopez, Duro

Barcelona 4-3-3
Pena; Kounde, Araujo, Christensen, Cancelo; Pedri, De Jong, Gundogan; Raphinha, Lewandowski, Felix

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
12
11
0
1
40
11
29
33
2
Real Madrid
12
8
3
1
25
11
14
27
3
Villarreal
12
7
3
2
21
19
2
24
4
Atlético Madrid
12
6
5
1
18
7
11
23
5
Osasuna
13
6
3
4
17
20
-3
21
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas