Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Namanya Hilang dari Daftar Pemain Terbaik 2023, Cristiano Ronaldo Umbar Tawa di Instagram

Cristiano Ronaldo tak termasuk dalam daftar 10 pesepak bola terbaik tahun 2023 versi IFFHS atau Federasi Sejarah Sepak Bola dan Statistik

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Namanya Hilang dari Daftar Pemain Terbaik 2023, Cristiano Ronaldo Umbar Tawa di Instagram
FAYEZ NURELDINE / AFP
Reaksi penyerang Al Nassr #07 Cristiano Ronaldo selama pertandingan melawan Al Hilal di Stadion Internasional King Fahd pada 1 Desember 2023. Cristiano Ronaldo tak termasuk dalam daftar 10 pesepak bola terbaik 2023 versi IFFHS. 

TRIBUNNEWS.COM - Federasi Sejarah dan Statistik Sepak Bola atau IFFHS baru-baru ini mengeluarkan daftar pesepak bola terbaik sepanjang 2023.

Dalam daftar yang dikeluarkan IFFHS itu rupanya tak ada nama penyerang Al Nassr, Cristiano Ronaldo.

Nama Cristiano Ronaldo kalah saing dengan 10 pemain bola profesional yang ada dalam daftar versi IFFHS tersebut.

Cristiano Ronaldo pun tahu namanya tak ada dalam daftar tersebut.

Reaksi penyerang Al Nassr, Cristiano Ronaldo selama pertandingan Liga Pro Saudi melawan Al Hilal di Stadion Internasional King Fahd pada 1 Desember 2023.
Reaksi penyerang Al Nassr, Cristiano Ronaldo selama pertandingan Liga Pro Saudi melawan Al Hilal di Stadion Internasional King Fahd pada 1 Desember 2023. (Fayez NURELDINE /AFP)

Ia pun mengeluarkan tanggapan terkait namanya yang tak ada dalam daftar.

Reaksi Cristiano Ronaldo itu terpampang via media sosial Instagram.

Akun resmi Cristiano Ronaldo nampak memberikan komentar dalam postingan media Portugal, A Bola.

Berita Rekomendasi

Dalam postingannya, A Bola memajang foto-foto para pemain yang masuk dalam daftar IFFHS.

Mereka juga menerangkan Cristiano Ronaldo tak ada dalam daftar itu.

Cristiano Ronaldo pun hanya tersenyum menanggapi hal itu.

Akun resmi CR7 memberikan rentetan emoji tertawa dan menutup mata sebagai komentar.

Sekiranya Cristiano Ronaldo pantas menertawakan daftar keluaran IFFHS itu.

Pasalnya penyerang asal Portugal ini juga punya statistik luar biasa selama tahun 2023.

Bersama Al Nassr dan Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo benar-benar panen gol.

Baca juga: Sisa Erling Haaland sebagai Lawan Cristiano Ronaldo untuk Raih Predikat Manusia Tersubur 2023

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
18
11
5
2
38
19
19
38
3
Nottm Forest
18
10
4
4
24
19
5
34
4
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
5
Newcastle
18
8
5
5
28
21
7
29
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas