Tarik Ulur Manchester United dan Sevilla soal Hannibal Mejbri, Klausul Khusus Akhirnya Terjawab
Manchester United dan Sevilla akhirnya menemukan kata sepakat soal transfer pemain muda, Hannibal Mejbri yang turut mencantumkan klausul buy back.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Manchester United dan Sevilla terlibat tarik ulur cukup panjang untuk merampungkan transfer Hannibal Mejbri.
Manchester United akhirnya rela melepas Hannibal Mejbri ke Sevilla yang memang meminati jasa sang pemain.
Namun bukan perkara mudah bagi Manchester United melepas Hannibal Mejbri ke Sevilla.
Pihak Manchester United meributkan soal satu klausul dalam kontrak Mejbri kepada Sevilla.
Setan Merah menghendaki adanya klausul buy back atau pembelian kembali untuk Mejbri.
Hal itu jelas ditolak oleh Sevilla.
Pasalnya klub asal Seville itu hanya ingin meminjam Mejbri.
Mereka juga ingin menyertakan opsi pembelian di akhir masa peminjaman tersebut.
Permintaan itu sebenarnya tak menjadi masalah bagi Manchester United.
MU bersedia memberikan klausul pembelian Mejbri di akhir masa peminjaman.
Dikutip dari cuitan Fabrizio Romano, Manchester United dan Sevilla sepakat adanya klausul pembelian di angka 20 juta Euro.
Baca juga: Bek Barcelona Ini Menjadi Bidikan Utama Manchester United, Datangkan Bek Anyar Menjadi Solusi MU
Namun ada satu klausul yang tak kunjung mendapat sambutan dari Sevilla.
Mereka terus menolak untuk memasukkan klausul buy back yang diminta Manchester United.
Dikutip dari Manchester Evening News, petinggi Setan Merah terus mendesak Sevilla untuk menerima adanya klausul buy back.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.