Fakta-Fakta Ciamik Kemenangan Timnas Indonesia atas Vietnam, Shin Tae-yong Hapus Rekor Buruk
Pada laga terakhir fase grup, Timnas Indonesia akan menghadapi Jepang yang secara mengejutkan kalah dari Irak.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Fakta-Fakta Ciamik Kemenangan Timnas Indonesia atas Vietnam, Shin Tae-yong Akhirnya Bisa Menang
TRIBUNNEWS.COM - Timnas Indonesia sukses meraih kemenangan atas Vietnam pada pertandingan kedua Grup D Piala Asia 2024 dengan skor 1-0.
Pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Vietnam berlangsung di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, pada Jumat (19/1/2024) malam WIB.
Baca juga: Link Streaming Timnas Indonesia, Erick Thohir Siapkan Bonus Besar Bila Garuda Sikat Jepang-Vietnam
Skuad Garuda sukses mempercundangi The Golden Star Warriors dengan skor 1-0.
Gol Tim Merah Putih dilesakkan Asnawi Mangkualam pada menit ke-42 lewat titik putih.
Berikut fakta-fakta menarik kemenangan Timnas Indonesia atas Vietnam
1. Skuad Garuda Ungguli Vietnam
Kedua tim sudah bertemu sebanyak 27 kali.
Hasilnya sama-sama meraih 8 kemenangan dan 11 laga lainnya berakhir imbang.
Kemenangan Timnas Indonesia atas Vietnam di laga kedua babak penyisihan Grup D Piala Asia 2023 ini, membuat skuad Garuda mengungguli tim berjuluk The Golden Star itu dari segi head to head kedua tim.
2. Akhiri Puasa Kemenangan atas Vietnam sejak 2016
Ambisi timnas Indonesia mengalahkan Vietnam akhirnya tuntas dengan kemenangan yang mengakhiri catatan buruk tak pernah menang atas lawannya itu sejak tahun 2016.
Terakhir, Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam terjadi di babak semifinal Piala AFF 2016 di Stadion Pakansari Cibinong Bogor.
Kala itu, Indonesia yang masih diperkuat Boaz Solossa dkk sukses menekuk Vietnam dengan skor 2-0.
3. Hapus Catatan Tak Pernah Menang di Laga Kedua
Sebelum laga ini, Indonesia memiliki catatan kurang menyenangkan di laga kedua babak penyisihan grup.
Dalam tiga episode terakhir Piala Asia yang diikuti, timnas Indonesia selalu takluk dari lawan-lawannya. Pada tahun 2004, Indonesia kalah telak 0-5 dari China di laga kedua babak penyisihan.