Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Skor Kirgistan vs Oman di Piala Asia: Al Ahmar Menang, Timnas Indonesia Pulang

Al Ahmar -julukan Oman- diprediksi memenangkan pertandingan. Walhasil Timnas Indonesia dipastikan angkat kaki dari Piala Asia.

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Prediksi Skor Kirgistan vs Oman di Piala Asia: Al Ahmar Menang, Timnas Indonesia Pulang
AFP/GIUSEPPE CACACE
Bek Timnas Thailand #03 Theerathon Bunmathan dan bek Oman #04 Arshad al-Alawi berebut bola pada pertandingan sepak bola Grup F Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Oman dan Thailand di Stadion Abdullah bin Khalifa di Doha pada 21 Januari 2024. Giuseppe CACACE / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut prediksi skor pertandingan grup D Piala Asia 2023 antara Kirgistan vs Oman, Kamis (25/1/2024).

Jadwal Kirgistan vs Oman akan dihelat di Abdullah bin Khalifa Stadium, jam 22.00 WIB.

Bursa prediksi skor menjagokan Al Ahmar -julukan Oman- keluar sebagai pemenang atas Kirgistan.

Dengan demikian, kemenangan Oman dapat memulangkan Timnas Indonesia dari Piala Asia.

Seperti yang diketahui, Timnas Indonesia saat ini hanya dapat lolos ke babak 16 besar Piala Asia via jalur perebutan peringkat ketiga terbaik.

Pasalnya, jalur kelolosan via runner-up telah kandas, pasca-kekalahan 3-1 atas Jepang kemarin, Rabu (25/1/2024).

Untuk perebutan jalur itu, maka nasib Timnas Indonesia ditentukan oleh partai dari grup lain.

Kesebelasan Timnas Indonesia foto bersama sebelum kick-off melawan Jepang pada pertandingan sepak bola Grup D Piala Asia AFC 2023 Qatar di Stadion al-Thumama, 24 Januari 2024. Giuseppe CACACE / AFP
Kesebelasan Timnas Indonesia foto bersama sebelum kick-off melawan Jepang pada pertandingan sepak bola Grup D Piala Asia AFC 2023 Qatar di Stadion al-Thumama, 24 Januari 2024. Giuseppe CACACE / AFP (Giuseppe CACACE / AFP)
Berita Rekomendasi

Salah satunya nasib besar Timnas Indonesia tergantung dari grup F, yang dihuni oleh Kirgistan vs Oman.

Sportskeeda memprediksi Oman akan memenangkan pertandingan dengan skor 0-1.

Walhasil Al Ahmar akan merangsek naik ke posisi runner-up grup F dengan koleksi empat poin.

Di saat yang serupa, diprediksi Thailand akan menggantikan posisi Oman di peringkat ke-3 grup F.

Baca juga: Thailand Bisa Gagalkan Mimpi Timnas Indonesia ke Babak 16 Besar Piala Asia

Hal ini didapatkan Thailand diprediksi akan mendapatkan kekalahan atas Arab Saudi dengan skor 0-2.


Walhasil perolehan poin dari Thailand tak bertambah dan akan digusur oleh Oman yang meraih kemenangan serta memegang catatan head to head imbang atas Tim Gajah Perang.

Dengan kesuksesan Oman melengserkan Thailand ke posisi ke-3 grup F, maka bakal mendepak Timnas Indonesia di empat besar peringkat ketiga terbaik.

Seperti yang diketahui, saat ini Timnas Indonesia berada di ambang batas kelolosan peringkat ketiga terbaik.

Namun jika terdepak hasil dari Thailand, maka Timnas Indonesia akan turun ke posisi lima peringkat ketiga terbaik.

Walhasil Timnas Indonesia dipastikan tak bisa melanjutkan kiprah menuju babak 16 besar Piala Asia.

Berikut Jadwal Piala Asia 2023 Hari Ini

Kamis, 25 Januari 2024

Grup E

Pukul 18.30 WIB - Yordania vs Bahrain

Pukul 18.30 WIB - Korea Selatan vs Malaysia

Grup F

Pukul 22.00 WIB - Arab Saudi vs Thailand

Pukul 22.00 WIB - Kirgistan vs Oman

Komentar Pelatih Oman

Pelatih Oman, Branko Ivankovic sangat optimis menatap duel terakhir dari grup F.

Yang tentunya kemenangan akan membawa Al Ahmar lolos ke babak selanjutnya.

Walhasil pelatih berpaspor Kroasia itu berharap anak asuhnya dapat fokus menatap laga ke depan.

Branko Ivankovic yakin Oman dapat memangkan pertandingan melawan Kirgistan.

"Kemenangan kami akan mengamankan posisi kedua atau ketiga tergantung laga dari Arab Saudi-Thailand," ujar Branko Ivankovic melalui Thepeninsulaqatar.

"Tapi fokus kami tetap pada kemenangan dan para pemain berkomitmen untuk itu," lanjut pelatih 69 tahun itu.

"Kami siap memberikan yang terbaik di lapangan," tutup Branko Ivankovic.

Prediksi Skor

Sports Keeda: Kirgistan 0-1 Oman

Sports Mole: Kirgistan 0-1 Oman

Betimate: Kirgistan 2-1 Oman

Pelatih Oman asal Kroasia Branko Ivankovic berbicara kepada para pemainnya selama pertandingan sepak bola Grup F Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Arab Saudi dan Oman di Stadion Internasional Khalifa di Doha pada 16 Januari 2024.
Pelatih Oman asal Kroasia Branko Ivankovic berbicara kepada para pemainnya selama pertandingan sepak bola Grup F Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Arab Saudi dan Oman di Stadion Internasional Khalifa di Doha pada 16 Januari 2024. (KARIM JAAFAR / AFP)

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas