Fans di China Dibuat Makin Meleleh, Cristiano Ronaldo dan Al Nassr Berbondong Ucap Salam Hangat
Cristiano Ronaldo dan rekan-rekannya di Al Nassr mengucapkan selamat tahun baru China untuk fans yang merayakannya.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Al Nassr dan sang mega bintang, Cristiano Ronaldo makin meninggalkan kenangan indah bagi fans yang ada di China.
Belum lama ini, Al Nassr membuat video singkat yang berhubungan erat dengan negeri Tirai Bambu.
Cristiano Ronaldo dan kolega menyapa fans yang ada di negara itu dengan hangat.
Rupanya, Al Nassr turut mengucapkan selamat tahun baru China bagi fans yang merayakan.
Ronaldo menjadi pemain pertama yang nampak dalam video tersebut.
Ia membuka video dengan menggunakan bahasa mandarin.
Setelah itu, giliran rekan-rekannya yang lain bergantian mengucapkan pesan yang ingin disampaikan.
Dalam video singkat itu, Talisca menjadi pemain terakhir yang menutup rangkaian pesan tersebut.
Al Nassr nampaknya mencoba membangun hubungan yang lebih erat dengan penggemar yang ada di China.
Sebagaimana diketahui, mereka memilih China sebagai negara untuk menggelar pemusatan latihan.
Memang agenda itu tak sepenuhnya berjalan lancar.
Sebenarnya Al Nassr turut mengagendakan dua laga uji coba selagi berada di negeri Tirai Bambu.
Namun kedua laga itu dibatalkan lantaran bintang mereka, Cristiano Ronaldo, mengalami cedera.
Hal itu sempat membuat penggemar yang ada di China marah besar.
Bahkan tak sedikit dari mereka yang menggeruduk hotel tempat Al Nassr menginap.
Melihat situasi yang cukup memanas, pihak Al Nassr mencoba ikut menenangkan penggemar.
Bintang Al Nassr, Cristiano Ronaldo lantas turun tangan meredakan situasi panas tersebut.
Ia bersama beberapa pihak terkait menggelar konferensi pers untuk memberikan keterangan.
Cristiano Ronaldo mengatakan dirinya sangat senang bisa berada di China.
Demikian pula yang dirasakan rekan-rekannya yang lain di Al Nassr ketika berada di negeri Tirai Bambu.
Sayangnya, rencana yang sudah disusun harus berubah lantaran satu dan lain hal.
Cristiano Ronaldo meminta penggemar di China mengerti keadaan yang sedang ada di skuad Al Nassr.
Memang, kondisi Al Nassr menjadi sorotan setelah Cristiano Ronaldo cedera pada sesi latihan klub.
Alhasil, agenda uji coba yang dijadwalkan digelar di China harus ditunda.
"Saya sangat cinta negara ini (China), senang berada di sini dan senang bisa di sini bersama kalian," ungkap Cristiano Ronaldo dikutip dari Sportbible.
"Saya sebenarnya ingin bermain untuk kalian. Jadi jangan sedih karena saya merasakan hal yang sama."
"Saya pernah datang ke China pada 2003 atau 2004 lalu. Saya merasa seperti di rumah saat ada di sini. Ini seperti rumah kedua saya."
"Seperti yang bisa Anda lihat bahwa saya sangat sedih. Saya tahu Anda sedih, orang-orang yang mencintai Cristiano," sambungnya.
Tindakan Cristiano Ronaldo dan Al Nassr yang memutuskan menggelar konferensi pers setidaknya bisa meredam amarah penggemar.
Mereka akhirnya menerima keputusan dari klub Liga Arab Saudi ini.
Lagipula, Al Nassr menjanjikan dua laga uji coba yang sudah terjadwal tak dibatalkan.
Mereka berikrar bakal melakukan uji coba tersebut dengan jadwal yang berbeda.
(Tribunnews.com/Guruh)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.