Pukulan Telak untuk Liverpool, Badai Cedera Hantam Pasukan Jurgen Klopp di Momen Genting
Liverpool mendapatkan pukulan telak karena jumlah pemain andalan yang absen lantaran cedera kembali bertambah.
Penulis: Dwi Setiawan
"Alisson masih mengalami cedera otot, jadi masih dikesampingkan," akui Klopp.
"Tren juga masih dalam tahap pemulihan tapi masih juga absen,"
"Begitu juga dengan Szoboszlai yang belum siap karena belum berlatih bersama tim," tambahnya.
Baca juga: Update Klasemen Liga Inggris: Jasa Chelsea Jegal Manchester City untuk Liverpool
Jika direkap nyatanya cukup banyak pemain Liverpool yang musim ini menderita cedera.
Badai cedera seakan menghantam skuad Liverpool dalam mengarungi kompetisi musim ini.
Nama seperti Joel Matip, Rhys Williams, Stefan Bajcetic, Thiago Alcantara, dan Ben Doak masih absen.
Sebelumnya, nama Andrew Robertson, Luis Diaz dan Mohamed Salah baru saja pulih dari cedera.
Melihat fakta bahwa badai cedera yang menghantam Liverpool terutama pada situasi krusial.
Seakan menjadi tantangan bagi Jurgen Klopp untuk menemukan ramuan terbaiknya dengan skuad minimalis yang ia miliki.
Banyaknya pemain andalan yang absen memang membuat Liverpool patut was-was.
Apalagi saat ini, Liverpool tengah berada dalam situasi penting dalam menjalani kompetisi musim ini.
Di Liga Inggris, Liverpool masih bertarung sengit melawan Arsenal dan Manchester City di jalur juara.
Keunggulan dua poin di puncak klasemen tak menjamin posisi Liverpool aman dari kejaran rival.
Pada akhir pekan ini, Liverpool juga akan melakoni laga krusial melawan Chelsea di final Piala Carabao.