Masalah Klasik AC Milan Hampir Berujung Petaka, Solusi Pioli Dinanti
Lini belakang AC Milan yang terlalu mudah ditembus hampir membuat langkah mereka di Liga Eropa terhenti saat menghadapi Rennes.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin

TRIBUNNEWS.COM - Tim besar Liga Italia, AC Milan, nyaris menjadi korban kejutan besar di kancah Liga Eropa.
AC Milan hampir saja tergelincir saat menghadapi Rennes di leg kedua playoff Liga Eropa, Jumat (23/2/2024).
Bahkan, AC Milan kalah dengan skor 3-2 dari Rennes dalam leg kedua kali ini.
Untungnya, AC Milan sudah punya tabungan gol yang cukup dari leg pertama.
Pada akhirnya mereka tetap lolos ke babak 16 besar dengan agregat 3-5.
Baca juga: Daftar Tim Lolos 16 Besar Liga Europa - AS Roma Susul AC Milan, Adu Gengsi Serie A vs Premier League

Namun ada tren cukup mengkhawatirkan yang bergulir di kubu armada Stefano Pioli.
Gawang AC Milan bisa dibilang terlalu sering kebobolan dari lawannya.
Lagi-lagi laga melawan Rennes kali ini bisa dijadikan contoh.
Kemenangan 2-0 di leg pertama seakan tak berarti dengan mudahnya lini belakang Rossoneri tertembus.
Jala yang dikawal Mike Maignan terbukti bergetar hingga tiga kali pada leg kedua.
Padahal pada laga ini Pioli tak melakukan banyak uji coba di sektor belakang.
Ia menurunkan masing-masing pemain belakang sesuai dengan posisi favorit.
Pioli menempatkan Simon Kjaer dan Matteo Gabbia sebagai bek tengah.
Alessandro Florenzi dan Theo Hernandez mengawal sektor bek sayap kanan dan kiri.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.