Tantangan Besar PSM Makassar Ladeni Bali United, Tavares Waspada Bola Mati Lawan
Pihak PSM Makassar mewaspadai bola mati dari Bali United saat kedua tim bersua di pekan ke-25 Liga 1, Sabtu (24/2/2024).
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Laga besar akan kembali tersaji pada jadwal Liga 1 hari ini saat PSM Makassar dan Bali United bersua.
Laga antara PSM Makassar vs Bali United akan digelar di Stadion Batakan, Sabtu (24/2/2024) pukul 19.00 WIB.
PSM Makassar selaku tuan rumah bakal mewaspadai Bali United.
Bisa dibilang, status tuan rumah PSM Makassar tak akan banyak berpengaruh dalam laga ini.
Pasalnya tim asuhan Bernardo Tavares tak bertanding di kandang sendiri.
Selain itu, sang lawan juga punya misi besar.
Bali United pastinya bertekad mengamankan poin penuh.
Posisi mereka di klasemen Liga 1 saat ini cenderung terancam.
Bali United hanya unggul dua poin saja dari kejaran tim yang ada di peringkat kelima, Madura United.
Memang, posisi empat besar menjadi vital bagi semua tim, tak terkecuali Bali United.
Baca juga: Jadwal PSM vs Bali United Liga 1: Teco Waspadai Yakob Sayuri demi Amankan Championship Series
Melalui posisi itu, mereka akan memastikan diri tampil di Championship Series terlebih dahulu.
Pemenang dari Championship Series otomatis akan menjadi juara Liga 1 musim ini.
Mempertahankan posisi di empat besar menjadi misi Bali United.
Sebaliknya, PSM Makassar juga tak kalah bertekad baja.
Mereka tak ingin rekor cukup apik dalam lima laga terakhir tercoreng.
PSM Makassar tak tersentuh kekalahan dalam lima duel tersebut.
Tim berjuluk Juku Eja itu mendapatkan dua kemenangan dan tiga hasil imbang.
Pelatih Bernardo Tavares punya cara tersendiri untuk menjaga anak asuhnya tak tergelincir.
Ia memperhatikan beberapa keunggulan Bali United yang akan menjadi lawan.
Menurutnya, Bali United merupakan tim kuat dengan permainan luar biasa.
Namun ada satu aspek yang menonjol dari Serdadu Tridatu.
Tavares mengungkit soal kekuatan Bali United dalam hal set piece atau bola mati.
Baca juga: Tavares Tak Janji Bisa Pertahankan Gelar Juara Liga 1, Peluang PSM Masuk Championship Sulit
Ia melihat skema bola mati Bali United sering merepotkan lawan yang dihadapi.
Pelatih asal Uruguay ini tak ingin anak asuhnya mengalami hal yang sama.
Untuk itu ia ingin PSM Makassar memberikan perhatian lebih saat terjadi set piece.
"Ini akan menjadi pertandingan sulit, Bali adalah tim yang kuat mereka mempunyai pengalaman," ucap Tavares dikutip dari Tribun-Timur.
"Untuk hal ini pemain harus kerja keras di semua momen saat kuasai bola atau tidak, transisi bertahan dan menyerang,"
"Terutama set piece karena Bali United cukup bagus dalam momen set piece,” jelasnya.
Serdadu Tridatu memang mempunyai kualitas pemain yang merata.
Mereka memiliki pemain berpengalaman ditambah pemain asing yang mumpuni di tiap-tiap posisi.
Tavares ingin PSM Makassar bisa mematikan pergerakan para pemain kunci Bali United.
Dia berharap M Arfan cs bisa fokus dari awal sampai akhir laga.
"Bali juga mempunyai pemain yang bisa menentukan pertandingan," papar Tavares.
"Saya berharap kita fokus untuk semua momen besok," pungkasnya.
(Tribunnews.com/Guruh) (Tribun-Timur.com/M Yaumil)