Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bursa Transfer Liga 1, PSBS Biak Pastikan Tak Lepas Alexsandro dan Mario Londok Musim Depan

Pada karier pertamanya di Indonesia, Alexsandro memang mencatatkan prestasi gemilang.

Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Bursa Transfer Liga 1, PSBS Biak Pastikan Tak Lepas Alexsandro dan Mario Londok Musim Depan
Tribunnews/Alfarizy
Striker PSBS Biak, Alexsandro dos Santos, membawa trofi top skorer dan pemain terbaik Liga 2 2023/24. 

Bursa Transfer Liga 1, PSBS Biak Pastikan Tak Lepas Alexsandro dan Mario Londok Musim Depan

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Manajemen PSBS Biak tampaknya tak akan melepas pemain kuncinya usai mengarungi Liga 2 2023/24.

Pemain yang tampil menonjol bersama Badai Pasifik antara lain adalah sang striker, Alexsandro dos Santos dan penjaga gawang Mario Fabiyo Londok.

Khusus Alexsandro, Manajer PSBS, Yan Permenas Mandenas, mengatakan bahwa memang sang pemain sudah dikunci dengan kontrak selama dua musim.

Pada karier pertamanya di Indonesia, Alexsandro memang mencatatkan prestasi gemilang.

Selain membawa Biak juara Liga 2, pemain berusia 26 tahun itu juga menjadi top skorer dengana 26 gol dan dinobatkan menjadi pemain terbaik.

Berita Rekomendasi

Dengan torehan tersebut, Alexsandro tampaknya akan menjadi buruan bagi klub-klub di Liga Indonesia.

Selain itu, Yan juga menyinggung nasib kapten PSBS, Ruben Sanadi. Yang juga akan dilanjutkan kontraknya bersama Badai Pasifik.

"Kalau Alexsandro yang jelas kami kontrak dia untuk dua musim, saya dan dia sudah ada kesepakatan soal itu. Termasuk juga untuk Ruben (Sanadi) saya minta lanjutkan kontrak dengan PSBS untuk msuim depan di Liga 1," kata Yan.

"Nanti saya akan diskusikan lagi dengan mereka berdua dengan tim pelatih untuk bagaimana kami menyusun lagi komposisi tim di PSBS," jelasnya

Sementara itu, Yan menyebut bahwa Mario Londok juga akan tetap berada di PSBS Biak untuk musim depan.

Pria berusia 41 tahun itu mengatakan bahwa kiper kelahiran Kotamobagu, Sulawesi Utara, itu akan dipermanenkan di PSBS.

Seperti diketahui, Mario Londok berstatus pemain pinjaman dari Barito Putera.

Bersama PSBS Biak, kiper berusia 26 tahun itu tampil dalam sembilan pertandingan dan mencatatkan tujuh cleansheet.

"Mario Londok kiper kami sudah minta pengunduran diri dari Barito dan berada tetap di PSBS Biak," kata Yan.

Di luar pemain di atas, Yan juga mengatakan bahwa nama Beto Goncalves, yang notabene pemain pinjaman dari Madura United, juga akan menetap di PSBS Biak.

Begitu pula dengan beberapa pemain seperti Beto juga dalam proses bagaimana bisa mengurusi perpindagan dia dari Madura ke PSBS karena kita berikan job-job lain kepada dia untuk bisa menangani PSBS Biak," ungkap politisi Partai Gerindra itu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
16
11
4
1
22
11
11
37
2
Persib
14
9
5
0
25
10
15
32
3
Persija Jakarta
16
8
4
4
24
16
8
28
4
Borneo
16
7
5
4
23
11
12
26
5
Dewa United
16
6
7
3
29
17
12
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas