Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Performa Apik Alexsandro di PSBS Biak, Dejavu Beto Goncalves Kala Berseragam Persipura

Prestasi manis itu pun bak dejavu bagi Beto Goncalves. Pemain senior di klub berjuluk Badai Pasifik tersebut.

Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Performa Apik Alexsandro di PSBS Biak, Dejavu Beto Goncalves Kala Berseragam Persipura
Tribunnews/Alfarizy
Pemain PSBS Biak, Beto Goncalves (Tribunnews/Alfarizy) 

Performa Apik Alexsandro di PSBS Biak, Dejavu Beto Goncalves Kala Berseragam Persipura

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Striker asing PSBS Biak, Alexsandro dos Santos, mencuri perhatian pecinta sepak bola nasional.

Pemain asal Brasil itu baru saya menghantarkan timnya meraih gelar juara Liga 2 2023/24.

Selain itu, Alexsandro juga menyabet gelar top skorer dengan 19 gol dan didaulat menjadi pemain terbaik di musim tersebut.

Prestasi manis itu pun bak dejavu bagi Beto Goncalves. Pemain senior di klub berjuluk Badai Pasifik tersebut.

Beto mengatakan, melihat apa yang diraih oleh Alexsandro bak mengingatkan dengan dirinya ketika pertama kali berseragam Persipura.

BERITA REKOMENDASI

"Saya senang dia menjadi top skorer, karena sama seperti saya ketika tahun 2006, saya datang ke Persipura, ikut Piala Indonesia 2007 saya langsung top skor," kata Beto.

Beto pun mengatakan bahwa dirinya lah yang merekomendasikan dan mendatangkan Alexsandro ke PSBS Biak.

Beto dan Alexsandro memang memiliki sejumlah kesamaan. Yang jelas, keduanya merupakan pemain berdarah Brasil.

Selain itu, Beto dan Alexsandro memiliki usia yang relatif sama ketika merumput di Indonesia, berusia 26-27 tahun.

Beto yang kini telah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) itu pun mengatakan bahwa daerah tempat tinggal Alexsandro berdekatakan dengan asalnya di Brasil.

"Saya sangat bangga dan bahagia bermain dengan dia (Alexsandro). Saya juga yang membantu dia ke sini, selain main bola, saya juga punya agen dengan teman saya," ujar Beto.

"Saya yang cari dia di Brasil, jadi ketika saya lihat vidio dia, saya analisa, saya bilang 'ini cocok main di Papua, di Biak'. Karena apa? karakter dia hampir sama seperti saya, daerah tinggal dia di Brasil juga dekat dengan saya, jadi karakter kami memang sedikit keras, seperti di Papua," sambungnya.

Lebih lanjut, Beto pun memprediksi karier Alexsandro masih bisa melejit di Liga Indonesia.

Pemain berusia 43 tahun itu mengatakan bahwa Alexsandro merupakan pemain yang memiliki sikap baik di dalam dan luar lapangan.

"Jadi saya yakin, di Indonesia dia bisa sukses, karier dia sangat panjang di sini," kata eks pemain Persis Solo itu.

"Saya pikir dia masih bisa berapa kali menjadi top skor di sini, karena anak itu anak baik dan pekerja keras, itu yang menjadi kunci sukses bermain di Indonesia," imbuhnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
7
5
2
0
7
2
5
17
2
Borneo
7
4
3
0
10
3
7
15
3
Bali United
7
4
2
1
12
6
6
14
4
Persib
7
3
4
0
13
7
6
13
5
PSM Makasar
7
3
3
1
9
4
5
12
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas