Bantu Fortuna Sittard Menang, Ragnar Oratmangoen Bawa Oleh-oleh sebelum Perkuat Timnas Indonesia?
Bermain hingga menit ke-82, calon winger Timnas Indonesia ini membantu klubnya yakni, Fortuna Sittard meraih kemenangan 3-1 atas Zwolle.
Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
Pertandingan Vietnam vs Timnas Indonesai akan dihelat di My Dinh National Stadium, Hanoi.
Tentu kedatangan dua pemain ini akan sangat dinanti bagi kubu Timnas Indonesia.
Pasalnya sumbangan kekuatan Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen bisa membantu laga krusial untuk masa depan Timnas Indonesia.
Diketahui laga melawan Vietnam, tak hanya penentuan kelolosan Timnas Indonesia ke fase selanjutnya Kualifikasi Piala Dunia.
Namun, tim besutan Shin Tae-yong dapat mendapatkan tiket Piala Asia 2027 jika berhasil melaju ke tahap ke-3.
Untuk itu, ujian pertama ialah memperbaiki klasemen pada grup F.
Di mana Timnas Indonesia hanya dapat bisa lolos jika meraih kemenangan atas Vietnam.
Perjuangan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia
Saat ini Timnas Indonesia berada di dasar klasemen, tim besutan Shin Tae-yong mengoleksi satu poin. Serupa dengan Filipina yang berada di posisi ke-3.
Lalu untuk Vietnam saat ini berada di posisi runner-up dengan koleksi tiga poin.
Sedangkan puncak klasemen dihuni oleh Irak dengan poin penuh dari dua pertandingan.
Maka poin-poin kemenangan akan membantu Timnas Indonesia merangsek ke posisi yang lebih baik.
Terlebih pesaing terdekat yakni, Filipina akan melawan Irak selama dua pertandingan.
Dengan mengalahkan Vietnam di dua kali pertandingan, Timnas Indonesia dapat melesat setidaknya ke peringkat ke-2.
Bertepatan dengan itu, poin Vietnam akan tersendat dan bakal melorot tergantung hasil antara Irak vs Filipina.