Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Xabi Alonso Bertahan di Bayer Leverkusen, Real Madrid Justru Lega

Real Madrid bisa bernapas lega setelah Xabi Alonso memutuskan bertahan sebagai pelatih Bayer Leverkusen musim depan.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Xabi Alonso Bertahan di Bayer Leverkusen, Real Madrid Justru Lega
Instagram @xabialonso Verified
Pelatih asal Spanyol, Xabi Alonso ketika mendampingi klub Spanyol, Real Sociedad. Xabi Alonso digadang menjadi salah satu penerus Ancelotti di Real Madrid. 

TRIBUNNEWS.COM - Keputusan besar dibuat pelatih yang sedang naik daun, Xabi Alonso.

Xabi Alonso memutuskan untuk bertahan menjadi pelatih klub Liga Jerman, Bayer Leverkusen musim depan.

Bertahannya Xabi Alonso ternyata menimbulkan efek kepada klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid.

Real Madrid justru lega dengan keputusan Xabi Alonso bertahan di Bayer Leverkusen musim depan.

El Real memang memiliki rencana tersendiri terkait nama Xabi Alonso.

Dikutip dari Relevo, Alonso digadang menjadi salah satu nama yang dipersiapkan El Real untuk menjadi penerus Carlo Ancelotti.

Baca juga: Belajar dari Barcelona, Real Madrid Melarang Pemainnya Tampil di Olimpiade Paris 2024

Pelatih Real Madrid Italia Carlo Ancelotti memberi isyarat selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara FC Barcelona dan Real Madrid CF di Estadi Olimpic Lluis Companys di Barcelona pada 28 Oktober 2023.
Pelatih Real Madrid Italia Carlo Ancelotti memberi isyarat selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara FC Barcelona dan Real Madrid CF di Estadi Olimpic Lluis Companys di Barcelona pada 28 Oktober 2023. (LLUIS GEN / AFP)

Nah, kontrak Ancelotti sendiri baru saja diperpanjang dalam jangka pendek.

Berita Rekomendasi

Tepatnya, masa kerja Ancelotti hingga 2026 mendatang.

Setidaknya dengan bertahannya Xabi Alonso semusim lagi, Real Madrid memiliki waktu esktra untuk menimbang opsi pelatih pada masa mendatang.

Memang tak ada yang tahu sampai kapan Ancelotti akan bertahan di Real Madrid.

Bisa saja tindakan Real Madrid memperpanjang kontrak Don Carlo hingga 2026 sebagai bentuk asuransi saja.

Mereka pastinya tak ingin pelatih sarat pengalaman seperti Ancelotti meninggalkan tim.


Apalagi Real Madrid sedang membangun skuad dengan pemain muda.

Kepemimpinan Ancelotti dibutuhkan untuk meredam ego para pemain muda yang ingin bermain reguler.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
13
11
0
2
40
12
28
33
2
Real Madrid
12
8
3
1
25
11
14
27
3
Atlético Madrid
13
7
5
1
19
7
12
26
4
Villarreal
12
7
3
2
23
19
4
24
5
Osasuna
13
6
3
4
17
20
-3
21
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas