Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Tak Dipakai Real Madrid, Kepa Arrizabalaga akan Hengkang dari Los Blancos

Kiper Real Madrid, Kepa Arrizabalaga tidak akan dipermanenkan masa pinjamannya oleh Los Blancos dari Chelsea.

Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Tak Dipakai Real Madrid, Kepa Arrizabalaga akan Hengkang dari Los Blancos
Ben Stansall / AFP
Kiper Chelsea Kepa Arrizabalaga (tengah) bereaksi setelah kebobolan gol pembuka dalam pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Fulham dan Chelsea di Craven Cottage di London pada 12 Januari 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Kiper asal Spanyol Kepa Arrizabalaga akan hengkang dari Real Madrid pada akhir juni ini.

Dilansir dari Fabrizio Romano yang mengabarkan bahwa raksasa Spanyol tidak akan memperpanjang masa peminjamannya dari Chelsea.

Dengan demikian, Kepa akan kembali ke The Blues di akhir musim ini.

Kontraknya di Stamford Bridge masih aktif sampai tahun 2025 mendatang.

Kemungkinan besar dirinya akan masuk daftar jual pada musim depan.

Kepa sempat berharap bahwa dirinya bisa di permanenkan Real Madrid, apalagi posisinya di Chelsea sudah tergeser dengan kedatangan Robert Sanchesz dan kiper muda yang lagi top perform Djordje Petrovic.

Kiper berpostur tubuh 1,88 m ini telah memainkan total 18 pertandingan pada musim ini selama berseragam Real Madrid.

BERITA REKOMENDASI

Kepa bergabung Real madrid pada awal musim ini.

Kiper berdarah Spanyol ini didatangkan dengan status pinjaman oleh Real Madrid selama satu musim dari Chelsea.

Rencana peminjaman Kepa di antara lain karena Thibaut Courtois yang mengalami cedera.

Namun, nasib sial datang ke Kepa, di pertengahan musim dirinya sempat mengalami cedera ringan.

Baca juga: Sosok Pemain Liverpool Ini Dilirik Real Madrid, Tapi Dia Pilih Bertahan di Anfield, Ini Pemainnya

Setelah sembuh dari cedera, pemain berusia 29 tahun itu banyak menghabiskan waktu duduk di bangku cadangan.

Pasalnya, kiper lapis tiga Andriy Lunin bisa tampil lebih tangguh mengawal gawang Real Madrid.

Madrid dikabarkan sudah puas dengan peforma Lunin dan Courtois yang sudah kembali merumput pada musim depan.

Manajemen Real Madrid lebih memilih memperpanjang kontrak Lunin ketimbang Kepa.

Andriy sejauh ini bisa tampil apik dengan memainkan total 24 pertandingan diseluruh kompetisi yang diikuti Los Blancos.

(Tribunnews.com/Pradipta Aji Surya Pratama)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
8
7
0
1
25
9
16
21
2
Real Madrid
8
5
3
0
17
6
11
18
3
Villarreal
8
5
2
1
17
15
2
17
4
Atlético Madrid
8
4
4
0
12
4
8
16
5
Athletic Club
8
4
2
2
12
8
4
14
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas