Justin Hubner, Elkan Baggot & Dewangga Batal Perkuat Timnas Indonesia di Piala Asia U23 2024
Tiga pilar andalan Timnas U23 Indonesia, Justin Hubner, Dewangga dan Elkan Baggott resmi gagal tampil di Piala Asia U23 2024.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Tiga pilar andalan Timnas Indonesia resmi dipastikan gagal tampil di Piala Asia U23 2024.
Ketiga pemain yang dimaksud itu ialah Justin Hubner, Elkan Baggot dan Alfeandra Dewangga.
Untuk Dewangga, pemain asal PSIS Semarang itu gagal bela Timnas U23 Indonesia karena harus menjalani operasi kecil karena ada benjolan di dekat ketiaknya.
Sedangkan untuk Justin Hubner, pihak klubnya yakni Cerezo Osaka tidak melepaskan.
Hal itu dikarenakan Cerezo Osaka ingin membutuhkan jasa Justin Hubner. Terlebih klub asal Jepang itu dalam tren apiknya musim ini.
Diketahui, Justin sendiri baru bergabung dengan Cerezo Osaka pada bulan Maret 2024 lalu namun belum melakoni debut.
Hal yang juga terjadi pada Elkan Baggott yang saat ini membela Bristol Rovers di kasta ketiga Liga Inggris atau League One.
Elkan Baggott sendiri sejatinya tak dipanggil Shin Tae-yong dari awal, berbeda dengan Justin Hubner dan Dewangga.
Absennya ketiga pemain tersebut diumumkan langsung oleh pelatih Timnas U23 Indonesia Shin Tae-yong.
"Memang saat ini Elkan (Baggott), Dewangga, Justin, tidak pasti bergabung."
"Memang kami mengalami kesulitan (dalam memanggil pemain), tapi memang harus dipersiapkan," kata Shin Tae-yong, dikutip dari PSSI.
Baca juga: Kabar Rival Timnas Indonesia di Piala Asia U23 2024: Australia Gembos Soal Pemain Abroad
Timnas U23 Indonesia saat ini sedang melakoni pemusatan latihan (TC) di Dubai hingga 10 April sebelum tanding ke Piala Asia U23 2024 di Qatar pada 15 April hingga 3 Mei 2024 mendatang.
Demi mematangkan strategi, Timnas U23 Indonesia akan melakoni laga uji coba melawan Arab Saudi di The Sevens Stadiun, Dubai, Uni Emirat Arab, Jumat (5/4).
Duel melawan Arab Saudi U23 tersebut diperkirakan akan tanding pukul 22.00 waktu Dubai.