Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Masuk Grup Neraka Piala Asia U23 2024, Shin Tae-yong Tegaskan Timnas U23 Indonesia Tak Gentar

Pelatih Timnas U23 Indonesia, Shin Tae-yong mengaku tak gentar menghadapi persaingan grup neraka di Piala Asia U23 2024.

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Masuk Grup Neraka Piala Asia U23 2024, Shin Tae-yong Tegaskan Timnas U23 Indonesia Tak Gentar
dok: PSSI
caption: Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong bersama pemainnya, Egy Maulana Vikri saat hadir dalam sesi pre match conference kontra Vietnam di Hanoi, Vietnam, Senin (25/3/2024). dok: PSSI 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas U23 Indonesia, Shin Tae-yong mengaku tak gentar menghadapi persaingan grup neraka di Piala Asia U23 2024.

Menurut Shin Tae-yong, Timnas U23 Indonesia akan memberikan penampilan terbaik dan siap menghadapi lawan tangguh di Grup A.

Ya, perjalanan Timnas U23 Indonesia di kancah Piala Asia U23 2024 akan segera di mulai.

Di gelaran dua tahunan ini, tim asuhan Shin Tae-yong itu tergabung grup yang mengerikan.

Rizky Ridho dkk harus melawan tim kuat seperti Qatar, Yordania, dan Australia yang tergabung Grup A.

Jika menilik dari kekuatan masing-masing kontestan, jelas Garuda tentu paling lemah.

Apalagi, Timnas U23 Indonesia adalah tim debutan di ajang ini setelah berhasil lolos dari babak Kualifikasi bulan Novemvember 2023 lalu.

BERITA REKOMENDASI

Adapun laga perdana Timnas U23 Indonesia di Piala Asia U23 2024 ini akan melawan tuan rumah, Qatar, di Jassim Bin Hamad Stadium, Senin 15 April 2024 pada pukul 22.30 WIB.

Lalu dilanjutkan melawan Australia (18/4) dan penutup menghadapi Yordania hanya selang 3 hari.

Tergabung di grup neraka, Shin Tae-yong pun paham betul bahwa perjalanan Timnas U23 Indonesia akan sangat berat.

Tetapi ia memastikan bahwa anak asuhnya tidak akan gentar menghadapi para lawannya di Grup A.

Pelatih Shin tae-yong memimpin sesi latihan Timnas U23 Indonesia di Dubai Uni Emirat Arab, untuk persiapan menuju Piala Asia U23 2024 Qatar.
Pelatih Shin tae-yong memimpin sesi latihan Timnas U23 Indonesia di Dubai Uni Emirat Arab, untuk persiapan menuju Piala Asia U23 2024 Qatar. (PSSI.org)

Baca juga: 4 Pemain Timnas U23 Indonesia Bisa Jadi Momok di Piala Asia U23 2024, AFC Minta Tim Lain Waspada

"Di Grup A, Qatar, Australia, dan Yordania memiliki tim yang kuat dan kompetitif. Semua tim sangat kuat dan kalian tahu," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers dikutip dari YouTube AFC Asian Cup, Minggu (14/4/2024).

Lebih lanjut, Shin Tae-yong juga menceritakan kendalanya dalam mempersiapkan tim.

Dia mengakui bahwa Timnas U23 Indonesia tidak melakukan persiapan yang sempurna.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
7
6
0
1
13
2
11
18
2
Man. City
7
5
2
0
17
8
9
17
3
Arsenal
7
5
2
0
15
6
9
17
4
Chelsea
7
4
2
1
16
8
8
14
5
Aston Villa
7
4
2
1
12
9
3
14
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas