Akhiri Konflik Eksekutor Penalti Chelsea, Mauricio Pochettino Minta 2 Saksi Tambahan
Pochettino mengaku sudah menyelesaikan masalah eksekutor penalti Chelsea yang sempat menjadi permasalahan beberapa waktu lalu.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Dalam pertemuan itu dibahas masalah pengambilan penalti Chelsea.
Pochettino pun lega masalah ini bisa teratasi.
Ia yakin hal serupa tak akan terjadi andaikata Chelsea mendapat hadiah penalti saat menghadapi Manchester City di Piala FA.
"Saya pikir kami membicarakan soal penalti sangat sering," ujar Pochettino dikutip dari Football London.
"Kami berbicara Senin sampai Jumat tentang masalah ini."
"Kami juga melakukan latihan eksekusi penalti. Kami membuatnya sangat jelas."
"Ada pertemuan selepas laga itu, Direktur Olahraga kami juga hadir di sana," sambungnya.
Pochettino pun menegaskan Cole Palmer adalah eksekutor penalti utama Chelsea.
Itu berarti tak ada pemain The Blues yang akan merebut bola dari Palmer saat dirinya masih berada di lapangan.
Pasalnya hal itu juga pernah terjadi sebelumnya.
Di mana winger Chelsea, Raheem Sterling merebut eksekusi penalti dari kaki Cole Palmer.
Langkah tegas Pochettino bakal membuat hal-hal semacam itu tak terjadi lagi.
Chelsea pun bisa lebih siap dalam menghadapi penalti yang didapat di tengah laga.
Mereka pastinya tak boleh menyia-nyiakan peluang apapun.
Terkhusus, saat The Blues menghadapi tim sekelas Manchester City.
(Tribunnews.com/Guruh)