Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Soroti Kejelian Wasit, Wakil Ketua DPD Mahyudin: Timnas Indonesia U-23 Jalani Adu Penalti Langka

Lewat VAR, Shaun Evans secara tepat menganulir sejumlah hal yang bisa merugikan Timnas Indonesia U-23 di laga melawan Korea Selatan.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Soroti Kejelian Wasit, Wakil Ketua DPD Mahyudin: Timnas Indonesia U-23 Jalani Adu Penalti Langka
HandOut/IST
Peran VAR dan kejelian wasit Shaun Evans punya andil dalam keberhasilan Timnas Indonesia U-23 mencetak sejarah lolos ke babak Semifinal Piala Asia U-23 2024 dengan mengalahkan Korea Selatan lewat babak adu penalti. 

Soroti Kejelian Wasit, Wakil Ketua DPD RI Mahyudin: Timnas Indonesia U-23 Jalani Adu Penalti Langka

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Wakil Ketua DPD RI, Mahyudin turut menyaksikan pertandingan Indonesia U-23 vs Korea U-23 di kediamannya di Kuningan, Jakarta, Jumat (26/4/2024).

Mahyudin mengaku bangga pada perjuangan Rizky Ridho dkk. yang tampil apik  hingga mampu mengalahkan Korea Selatan U-23 melalui babak adu penalti dengan skor 11-10.

Baca juga: PR Besar Semifinal, Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia U-23 Justru Loyo Saat Korsel 10 Pemain

Politisi asal Kalimantan Timur itu pun berharap perjuangan skuad Garuda terus berlanjut hingga final dan juara Piala Asia U-23.

“Kita sangat bangga dengan Timnas Indonesia yang berhasil maju ke babak berikutnya semifinal, semoga kita nanti bisa menang lagi masuk final dan bisa jadi juara,” kata Mahyudin usai nobar bersama awak media.

“Tapi kita tentu bangga dengan Timnas Indonesia dan seluruh rakyat Indonesia juga pasti mendukung Timnas,” katanya.

Berita Rekomendasi

Mahyudin menilai, Timnas Indonesia U-23 menjalani adu penalti yang terbilang langka melawan Korea Selatan karena melibatkan 22 penendang masing-masing 11 pemain dari tiap tim.

“Drama adu penalti tadi saya pikir jarang terjadi sampai semua pemain menembak bola, bahkan sampai diulang lagi dan saya rasa ini prestasi yang luar biasa. Selamat untuk Timnas U-23 indonesia,” terangnya.

Wakil Ketua DPD RI Mahyudin saat diwawancarai usai
Wakil Ketua DPD RI Mahyudin saat diwawancarai usai menyaksikan pertandingan Indonesia U-23 vs Korea U-23 di kediamannya di Kuningan, Jakarta, Jumat (26/4/2024).

Selain mengapresiasi perjuangan tim besutan Shin Tae-yong, pria yang juga bakal maju pada pemilihan Gubernur Kalimantan Timur itu turut memberikan penilaian positif kepada wasit Shaun Evans.

Menurutnya pelatih asal Australia itu bertugas sangat jeli sehingga memberikan keputusan-keputusan yan adil.

“Tapi kita memang termasuk mengapresiasi juga wasit yang sangat teliti,” ucap Mahyudin.

“Tadi kalau kita pikir kita sudah kalah tapi ternyata ada pelanggaran kiper dari Korea (penalti) sehingga golnya dianulir dan diulang lagi. Memang nasib kita menang sekarang,” pungkasnya.

Baca juga: Eks-Striker Timnas Indonesia Penemu Marselino: Dia Agak Tengil Tapi Tekniknya di Atas Rata-rata

Peran VAR dan kejelian wasit Shaun Evans Timnas Indonesia
Peran VAR dan kejelian wasit Shaun Evans punya andil dalam keberhasilan Timnas Indonesia U-23 mencetak sejarah lolos ke babak Semifinal Piala Asia U-23 2024 dengan mengalahkan Korea Selatan lewat babak adu penalti.

Peran VAR dalam Sejarah Timnas Indonesia U-23

Shaun Evans dinilai sangat baik dalam melakoni tugasnya, khususnya terkait penggunaan VAR dalam laga perempat final tersebut.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas