Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Info Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan Piala Asia U23, Warga Siap Rayakan Sejarah Besar

Berikut informasi lokasi nonton bareng (nobar) pertandingan Timnas Indonesia vs Uzbekistan di babak semifinal Piala Asia U23 malam ini.

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Info Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan Piala Asia U23, Warga Siap Rayakan Sejarah Besar
PSSI
Skuad Timnas Indonesia di Piala Asia U23 2024, kini akan hadapi Uzbekistan di semifinal - Berikut informasi lokasi nonton bareng (nobar) pertandingan Timnas Indonesia vs Uzbekistan di babak semifinal Piala Asia U23 malam ini, Senin (29/4/2024) pukul 21.00 WIB. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut informasi lokasi nonton bareng (nobar) pertandingan Timnas Indonesia vs Uzbekistan di babak semifinal Piala Asia U23 malam ini.

Duel Timnas U23 Indonesia vs Uzbekistan akan digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa hari ini, Senin (29/4/2024).

Ditelusuri Tribunnews, penjualan tiket untuk menyaksikan Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Qatar sudah habis terjual pada Minggu (28/4/2024) pagi.

Stadion yang berkapasitas 10.000 penonton tersebut diprediksi akan dipenuhi oleh suporter dari Garuda Muda.

Lalu untuk suporter yang berada di Tanah Air, MNC Grup selaku official resmi pemegang hak siar Piala Asia U23 2024 mempersilakan seluruh lapisan warga untuk menggelar nobar.

Akun resmi @officialrcti memberikan situs gratis khusus diperuntukkan suporter Indonesia yang ingin bersama-sama menyaksikan pertandingan penentuan Timnas U23 Indonesia vs Uzbekistan malam ini.

"Semua bentuk nobar yang bersifat non komersial bisa dilakukan secara gratis dengan melakukan pendaftaran pada link berikut nobar.rcti.tv dengan memasang logo MNC Grup."

Berita Rekomendasi

Tentu warga Indonesia sangat antusias menantikan sejarah baru yang akan diciptakan Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia.

Diketahui Timnas Indonesia baru pertama kali mengikuti ajang dua tahunan Piala Asia U23. Kini tim debutan tersebut bisa tembus sebagai semifinalis.

Timnas U23 Indonesia dikepung mantan juara, Uzbekistan, Jepang, dan Irak.

Jika Timnas Indonesia meraih kemenangan, Garuda Muda berhak lolos ke partai puncak dan mengantongi tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca juga: Prediksi Skor Hasil Timnas Indonesia vs Uzbekistan, Menang-Kalah STY Punya Peluang Lolos Olimpiade

Tampil di Olimpiade Paris merupakan sejarah besar bagi sepakbola Indonesia.

Timnas Indonesia terakhir kali tampil di Olimpiade pada 1956 yang digelar di Melbroune.

Wajar jika seluruh lapisan warga Indonesia ingin menyaksikan sejarah tersebut tercipta.

Lantas dimana saja lokasi yang menyediakan fasilitas nobar di Indonesia?

- SUGBK

Stadion Utama Gelora Bung Karno menyediakan fasilitas nobar di arena ring road depan Official Garuda Store dan Plaza Utara GBK.

Acara nobar di SUGBK akan mulai dibuka pada jam 20.30 WIB.

- Balai Kota Solo

Aktivitas nobar di Kota Solo sudah menjadi tradisi saat Timnas Indonesia ataupun Persis Solo bermain.

Solo seperti biasa akan menggelar nobar Timnas Indonesia di depan Balai Kota Solo, tepatnya di videotron BNI pada jam 21.00 WIB.

Seluruh warga Solo yang ingin ikut menyaksikan Timnas Indonesia diharapkan hadir lebih awal dan membawa alas duduk sendiri.

Info nobar Timnas Indonesia di Balai Kota Solo
Info nobar Timnas Indonesia di Balai Kota Solo ()

- Malang

Kota Malang tak ingin ketinggalan ikut menyaksikan sejarah Timnas Indonesia mentas di semifinal Piala Asia U23.

Pemerintah Kota Malang menyediakan tempat nobar Timnas Indonesia di Stadion Gajayana, yang mulai dibuka pada jam 19.30 WIB.

Info nobar Timnas Indonesia di Malang
Info nobar Timnas Indonesia di Malang ()

- Mojokerto

Polres Mojokerto mengizinkan aktivitas nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan malam ini.

Pemerintah Kota Mojokerto memberikan fasilitas nobar di Parkiran GOR Seni Majapahit, tepatnya di jalan Gajahmada Kota Mojokerto.

- Purwokerto

Wilayah Purwokerto sebelumnya sempat viral karena acara nobar Timnas Indonesia vs Yordania viral di media sosial.

Ribuan warga tumpah ruah di wilayah alun-alun Purwokerto kala itu.

Kini kegiatan tersebut bakal kembali digelar di tempat yang sama.

Mengingat antusias masyarakat yang tinggi, pemerintah setempat menyarankan warga untuk datang lebih awal sebelum kick-off dimulai.

- Ngawi

Bupati Ngawi, Ony Anwar membagikan informasi nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan melalui akun Instagram pribadinya.

Ngawi akan menyediakan fasilitas nobar tepatnya di videotron perempatan Kartonyono Ngawi.

Pesan Bupati yang kerap disapa Mas Ony tersebut hanya satu, yakni warga Ngawi diharapkan menjaga kebersihan dan ketertiban.

Selain daftar di atas, ada beberapa kota yang ikut menyediakan fasilitas nobar.

Jika ingin melihat informasi tentang kota terdekat Anda, bisa mengunjungi akun media sosial Pemerintah Kota atau Pejabat Kota setempat. (*)

(Tribunnews.com/ Siti N)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas