Kelakuan AKP Dadang Iskandar: Santai saat Diperiksa Tapi Arogan Mau Makan Orang saat Serahkan Diri
Aneh bin ajaib melihat kelakuan Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang Iskandar yang tembak mati rekannya sesama polisi, Kasat Reskrim AKP Ulil.
Penulis: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aneh bin ajaib melihat kelakuan Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang Iskandar yang tembak mati rekannya sesama polisi, Kasat Reskrim Polres Solok Selatan AKP Ulil Ryanto Anshari.
Peristiwa penembakan ini terjadi di parkiran Mapolres pada Jumat (22/11/2024) dini hari.
Dalam insiden tersebut, AKP Dadang Iskandar dua kali menembak ke arah wajah AKP Ulil Ryanto Anshari.
Setelah melakukan aksi kejam tersebut, AKP Dadang Iskandar langsung lari dan membawa mobil dinasnya.
Usut punya usut, AKP Dadang Iskandar nyatanya segera menyerahkan diri ke Polda Sumbar di malam kejadian.
Tabiat agak lain AKP Dadang Iskandar pun jadi sorotan, dia arogan saat menyerahkan diri tapi santai saat menjalani pemeriksaan di Propam Polda Sumbar.
Tampak AKP Dadang Iskandar diperiksa sambil merokok dan tangan tak diborgol.
AROGANNYA AKP Dadang Iskandar Pelaku Tembak Mati AKP Ulil Ryanto, Mau Makan Orang
Sikap arogan AKP Dadang Iskandar pelaku kasus polisi tembak polisi di Solok Selatan, Sumbar menjadi sorotan.
Sebelumnya Kabag Ops Polres Solok Selatan, AKP Dadang Iskandar tertangkap basah menembak AKP Ulil Ryanto Anshari di parkiran Mapolres pada Jumat (22/11/2024) dini hari.
Dalam insiden tersebut, AKP Dadang Iskandar dua kali menembak ke arah wajah AKP Ulil Ryanto Anshari.
Setelah melakukan aksi kejam tersebut, AKP Dadang Iskandar pun langsung lari dan membawa mobil dinasnya.
Usut punya usut, AKP Dadang Iskandar nyatanya segera menyerahkan diri ke Polda Sumbar di malam kejadian.
"Setelah menembak Kasat Reskrim, Kabag Ops dengan mobil dinasnya langsung menyerahkan diri ke Polda Sumbar," kata Kasi Humas Polres Solok Selatan, Iptu Tri Sukra Martin dilansir Tribun-medan.com dari Kompas.com, Jumat (22/11/2024).
Baca juga: Lengkap ini Rincian Harta, Gaji hingga Utang AKP Dadang Iskandar yang Tembak AKP Ulil Ryanto