Skenario Duel Timnas Indonesia Lawan Israel di Olimpiade Paris 2024
Kans pertandingan Timnas Indonesia vs Israel cukup terbuka di Olimpiade Paris 2024 mendatang. Simak penjelasannya.
Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Siti Nurjannah Wulandari

Garuda Muda akan bersaing dengan tim tuan rumah Prancis, Amerika Serika, dan Selandia Baru.
Dengan demikian, Timnas Indonesia baru punya kans bertemu dengan Israel di babak knock-out.
Kans duel Timnas Indonesia vs Israel paling cepat terjadi ialah dalam partai Semifinal Olimpiade Paris 2024.
Skenario duel itu bisa terwujud asalkan Timnas Indonesia lolos dari grup A dengan predikat juara. Sedangkan Timnas Israel sebagai runner-up grup D.
Dengan demikian, bagan pertandingan di knock-out stage akan saling berhadapan bagi Timnas Indonesia dan Israel.
Adapun setelah lolos dari grup, masing-masing negara akan melanjutkan langkah ke fase knock-out pertama atau babak perempat final.
Di mana dalam laga itu juga, Timnas Indonesia dan Israel wajib memenangkan pertandingan.
Lantas jika berhasil, pertandingan antara Timnas Indonesia vs Israel akan tersaji dalam babak selanjutnya yaitu, semifinal.

Pembagian Grup Olimpiade Paris 2024
Grup A: Prancis, Uruguay, Selandia Baru, Pemenang Play-off (Indonesia/Guinea)
Grup B: Argentina, Maroko, Irak, Ukraina
Grup C: Uzbekistan, Spanyol, Mesir, Republik Dominika
Grup D: Jepang, Paraguay, Mali, Israel
Jadwal Lengkap Olimpiade Paris 2024
24-30 Juli 2024: Penyisihan Grup
2 Agustus 2024: Perempat Final
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.