Jebol Atap Old Trafford Saksi Robohnya Rekor Arsenal Era Invincibles di Tangan Mikel Arteta
Jebolnya atap Old Trafford dan runtuhnya salah satu rekor Arsenal era Invicibles warnai kekalahan Manchester United pekan 37 Liga Inggris.
Penulis: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Dua peristiwa menarik mewarnai kekalahan Manchester United atas Arsenal pada pekan 37 Liga Inggris. Atap Old Trafford jebol, rekor Meriam London era Invincibles dirusak Mikel Arteta.
Berlangsung di Old Trafford Stadium, Arsenal secara mengejutkan mengalahkan Manchester United dengan skor 0-1, Senin (13/5/2024) dini hari WIB.
Gol Leandro Trossard pada menit ke-21 menjadi satu-satunya pembeda pada pertandingan big match kali ini.
Bagi Manchester United, hasil ini merupakan kekalahan ke-19 mereka di semua kompetisi musim 2023/2024. Jumlah itu merupakan yang terbanyak sejak musim 1978/1979 (19 kekalahan).
Seakan semua catatan itu tak cukup, kejadian lain yang menimpa para pendukung Man Uited pada malam tersebut adalah atap Old Trafford yang kembali bocor.
Pertandingan sebenarnya mulai dan berjalan dengan cuaca cerah. Akan tetapi, kondisi berubah drastis memasuki setengah akhir babak kedua.
Hujan deras mendera area sekitar stadion. Infrastruktur stadion kebanggaan Setan Merah tersebut tak lagi mendukung sehingga atap bocor di berbagai area. Gambar-gambar dari media sosial menunjukkan tribune banjir karena atap tak bisa menampung volume air.
Hal ini tentu memalukan karena terjadi di hadapan pemilik minoritas baru Man United, Sir Jim Ratcliffe, dan para petinggi perusahaannya, INEOS, yang bakal mengambil kendali operasional sepak bola Setan Merah.
Tak cukup sampai di situ, peristiwa bersejarah diukir Arsenal asuhan Mikel Arteta.
Pelatih asal Spanyol ini boleh berbangga karena berhasil meruntuhkan salah satu rekor yang pernah diukir Meriam London di era Invincibles musim 2003/2004.
Baca juga: Hasil Klasemen Liga Inggris: Arsenal Naik ke Puncak Lagi usai Susah Payah Kalahkan Manchester United
Dilaporkan SportBible, tim London Utara ini telah memenangkan 27 dari 37 pertandingan mereka di Liga Inggris musim ini.
Jumlah tersebut melampaui 26 kemenangan yang dikumpulkan Arsenal di bawah asuhan Arsene Wenger kala menorehkan rekor semusim tanpa kekalahan di Liga Inggris 2003/2004.
Pada edisi tersebut, Meriam London diperkuat pemain bintang dunia seperti Thierry Henry, Patrick Vieira dan Robert Pires.
Tim sekota Tottenham Hotspur menorehkan 90 poin dalam 38 pertandingan, dengan rincian 12 kali imbang, dan sisanya berujung kemenangan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.