Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil MLS: Ditinggal Lionel Messi, Rekor Cemerlang Inter Miami Langsung Rontok

Tak diperkuat Lionel Messi, Inter Miami gagal meraih kemenangan dalam hasil MLS hari ini, Kamis (16/5/2024) saat melawan Orlando City.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Hasil MLS: Ditinggal Lionel Messi, Rekor Cemerlang Inter Miami Langsung Rontok
FAYEZ NURELDINE / AFP
Pemain Inter Miami #10 Lionel Messi pada pertandingan kontra Al Nassr. Kemenangan beruntun Inter Miami sirna saat menghadapi Orlando City, Kamis (16/5/2024). 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil MLS yang diperoleh Inter Miami yang tampil tanpa Lionel Messi saat menghadapi Orlando City hari ini terbilang kurang maksimal, Kamis (16/5/2024).

Inter Miami harus puas bermain imbang 0-0 melawan Orlando City dalam hasil MLS yang juga bertajuk derbi Florida ini.

Ketiadaan Lionel Messi membuat kubu Inter Miami kesulitan menciptakan peluang berbahaya.

Meskipun ada Luis Suarez, Sergio Busquets, dan Jordi Alba yang diturunkan pada laga ini tak bisa menggantikan peran Messi.

Bahkan Suarez ditarik keluar di kisaran menit 60 lantaran kurang maksimal menjalankan peran.

Skor imbang dalam hasil MLS kali ini membuat rekor impresif yang dicatatkan Inter Miami rontok.

Rekor tersebut mengacu pada lima pertandingan sebelum melawan Orlando City yang selalu berakhir kemenangan untuk tim berjuluk The Herons.

Berita Rekomendasi

Putusnya rentetan kemenangan ini membuat Inter Miami makin merindukan kehadiran Lionel Messi.

Untungnya Messi tak akan lama absen dari tim.

Kemungkinan besar La Pulga bisa kembali diturunkan saat Inter Miami menjalani laga berikutnya melawan DC United.

Baca juga: Lionel Messi Absen Lagi Bela Inter Miami, Bukan Cedera Penyebab La Pulga Menepi

Pemain Inter Miami, Luis Suarez, Benjamin Cremaschi dan Lionel Messi sedang merayakan sebuah gol dalam pertandingan Major League Soccer (MLS) 2023/2024.
Pemain Inter Miami, Luis Suarez, Benjamin Cremaschi dan Lionel Messi sedang merayakan sebuah gol dalam pertandingan Major League Soccer (MLS) 2023/2024. (Twitter MLS)

Highlight Pertandingan

Inter Miami bertandang ke markas Orlando City di Stadion Exploria untuk menjalani laga ke-14 mereka.

Namun Inter Miami mesti menjalani laga ini tanpa Lionel Messi yang absen.

Absennya La Pulga langsung terasa bagi skuad asuhan Gerardo Martino.

Mereka cukup kesulitan menciptakan peluang pada 45 menit pertama ini.

Flashscore mencatat Inter Miami hanya memiliki 3 sepakan ke arah gawang.

Mereka juga hanya mendapatkan 5 kesempatan gol.

Sedangkan sang lawan, Orlando City memiliki 8 kesempatan gol hanya pada babak pertama.

Sayangnya pola penyerangan Inter Miami tak setajam saat adanya Messi.

Mereka terlalu banyak berputar-putar di dekat area kotak penalti lawan.

Alhasil tak ada gol yang tercipta dari kedua tim pada babak pertama.

Pada babak kedua, kubu Inter Miami mencoba melakukan perubahan.

Kejutan dibuat pelatih Gerardo Martino dengan menarik keluar striker andalannya, Luis Suarez.

Suarez digantikan oleh Leonardo Campana.

Suarez agak sedikit kesal dengan keputusan itu.

Beberapa pergantian pemain yang dilakukan ternyata juga tak membuahkan hasil.

Inter Miami masih kesulitan membongkar pertahanan Orlando City.

Baca juga: 3 Laga Tandang Terakhir Inter Miami Ini Penuh Sesak, Lionel Messi cs bak Magnet MLS

Mereka terbentur tembok pertahanan lawan yang cukup rapat pada pertandingan ini.

Alhasil, Inter Miami harus puas mengakhiri laga dengan skor 0-0.

(Tribunnews.com/Guruh)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
9
2
1
22
7
15
29
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas