Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Olympiakos vs Fiorentina, Viola Siap Menggila, Live on SCTV Kamis 30 Mei Pukul 02.00 WIB

KEKALAHAN menyakitkan Fiorentina musim lalu akan menginspirasi mereka di final Liga Konferensi Europa tahun ini melawan Olympiakos.

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
zoom-in Olympiakos vs Fiorentina, Viola Siap Menggila, Live on SCTV Kamis 30 Mei Pukul 02.00 WIB
Aris Messinis / AFP
Bek Fiorentina asal Brazil #2 Dodo menendang bola saat sesi latihan menjelang Final Liga Konferensi UEFA antara AC Fiorentina dan Olympiakos FC di Stadion Aghia Sophia di Athena pada 28 Mei 2024. Aris Messinis / AFP 

Laga ini digelar di kandang AEK Athena, hanya berjarak tidak jauh dari kandang Olympiacos, Piraeus. Hal ini tentu saja memberikan keuntungan besar bagi Olympaicos.

Mereka pasti akan mendapat lebih banyak dukungan di dalam stadion. Selain itu, skuat asuhan Mendilibar ini mendapat kepercayaan diri luar biasa setelah secara fantastis mereka mengalahkan Villa dengan skor agregat 6-2.

Kemenangan itu menjungkir-balikkan banyak prediksi, dan juga bursa taruhan yang mengunggulkan Villa. Bahkan, disebut pula tim dari Liga Primer itu bakal menang mudah. Siapa nyana mereka dilumat wakil Yunani itu dengan skor 2-4 di di Villa park, dan 2-0 di Piraeus.

Olympiacos sepertinya akan diremehkan sekali lagi di final. Mereka sekali lagi menjadi tim yang tidak diunggulkan untuk meraih trofi pertamanya di Eropa. Tapi, tentu saja, mereka siap untuk mengejutkan lagi seperti halnya yang dilakukan saat semifinal.

Ayoub El Kaabi akan memimpin lini depan Olympiakos saat ia berusaha untuk menambah catatan impresifnya yang telah mencetak 32 gol dalam 49 penampilan di semua kompetisi musim ini.

Di kubu Fiorentina, pemain internasional Italia, Andrea Belotti, yang telah mencetak delapan gol untuk La Viola musim ini, sepertinya akan memimpin lini depan.

Setelah memasuki kompetisi ini sebagai salah satu tim yang berada di peringkat tiga Liga Eropa, Olympiacos telah mengalahkan Ferencvaros, Maccabi Tel Aviv, Fenerbahce, dan Villa sebelum melangkah ke final.

Sementara Fiorentina menjuarai Grup F, tidak terkalahkan dalam enam pertandingan dengan menyingkirkan Maccabi Haifa, Viktoria Plzen dan Club Brugge di babak sistem gugur.

BERITA REKOMENDASI

(Tribunnews/den)

Direct Points
- Fiorentina siap balas dendam dari final musim lalu
- Tahun lalu mereka dikalahkan West Ham
- Olympiakos singkirkan tim favorit Aston Villa di semifinal

Olympiakos vs Fiorentina
Viola Siap Menggila

Liga Europa
Babak final
Stadion OPAP Arena, Athena, Yunani
Kamis (30/5) dini hari

S-M-K-M-M
Olympiacos 4-2-3-1
Tzolakis; Rodinei, Retsos, Carmo, Quini; Hezze, Iborra; Fortounis, Chiquinho, Podence; El Kaabi


M-S-M-S-K
Fiorentina 5-2-3-1
Terracciano; Dodo, Milenkovic, Martinez Quarta, Biraghi; Arthur, Mandragora; Gonzalez, Beltran, Kouame; Nzola

Statistik
Olympiacos
8 main
7 menang
0 seri
1 kalah
18 gol
10 kegolan
2,5 gol/laga

Fiorentina
14 main
7 menang
6 seri
1 kalah
27 gol
14 kegolan
1,93 gol/laga

Kasih foto
Top Goals
Olympiakos
Ayoub El Kaabi 10
Konstantinos Fortounis s
Stevan Jotevic 2

Fiorentina
Top Goals
Nicolas Gonzalez 4
Lucas Beltran 4
M'Bala Nzola 3

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas