Daftar Juara Liga 1: Persib Bandung Akhiri Penantian, PSM Gagal Back to Back
Persib Bandung menjadi juara Liga 1 2023/2024 setelah mengalahkan Madura United dengan agregat 1-6, Jumat (31/5/2024).
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Nama Persib Bandung kembali mencuat dalam daftar juara Liga 1 setelah memenangi Final Championship Series kontra Madura United, Jumat (31/5/2024) di Stadion Gelora Bangkalan.
Persib Bandung masuk dalam daftar juara pasca-mengalahkan Madura United dengan agregat skor 1-6.
Keberhasilan Persib Bandung menjadi juara Liga 1 2023/2024 sekaligus mengakhiri rasa penasaran mereka.
Hal itu berhubungan dengan lamanya jarak Persib Bandung kembali menjadi juara setelah kali terakhir mendapatkannya.
Untuk diketahui, tim berjuluk Maung Bandung ini menjadi juara pada 2014 lalu.
Setelah itu, Persib selalu gagal mengulang prestasi gemilang tersebut.
Penantian tujuh tahun lamanya membuat gelar kali ini terasa begitu manis.
Maung Bandung juga menambah koleksi gelar mereka selama berkompetisi di ajang tertinggi tanah air.
Mereka total mengoleksi tujuh gelar juara selama berlaga di Indonesia.
Baca juga: Hasil Final Championship Series: Persib Bandung Juara Liga 1 2023/2024
Di sisi lain, keberhasilan Persib Bandung sekaligus memutus jalan PSM Makassar untuk kembali menjadi juara.
PSM Makassar tak akan bisa menjadi juara back to back atau juara beruntun Liga 1.
PSM sendiri menjadi juara Liga 1 pada musim 2022/2023 lalu.
Mereka harus mengakui keunggulan Persib Bandung yang tampil lebih konsisten.
Berikut ini daftar juara Liga 1/Liga Indonesia sejak 1994/1995.