Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bek Manchester United Ungkap Petunjuk Lionel Messi Pensiun, Copa America 2024 Menjadi Yang Terakhir?

Lisandro Martinez beri bocoran mengenai pensiunnya Lionel Messi bersama Argentina.

Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Bek Manchester United Ungkap Petunjuk Lionel Messi Pensiun, Copa America 2024 Menjadi Yang Terakhir?
Instagram FIFA
Lionel Messi terpilih menjadi peraih penghargaan pemain terbaik FIFA 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Bek Manchester United, Lisandro Martinez beberkan masa depan Lionel Messi bersama timnas Argentina.

Mantan bintang Barcelona tersebut saat ini tengah bergabung bersama tim Tango tersebut untuk mempersiapkan Copa Amerika 2024.

Argentina menjalani turnamen tersebut dengan menyandang status juara bertahan.

Copa Amerika 2024 akan digelar pada 20 Juni mendatang yang akan diselenggarakan di Amerika Serikat.

Meski saat ini telah berusia 36 tahun, Messi tetap menjadi andalan baik di level klub maupun negara.

Lionel Messi saat melakoni sesi pemanasan sebelum pertandingan Inter Miami menghadapi DC United pada lanjutan MLS 2024 di Stadion Chase, Minggu (19/5/2024) pagi WIB.
Lionel Messi saat melakoni sesi pemanasan sebelum pertandingan Inter Miami menghadapi DC United pada lanjutan MLS 2024 di Stadion Chase, Minggu (19/5/2024) pagi WIB. (Twitter @InterMiamiCF)

Banyak spekulasi mengenai masa depan Lionel Messi yang akan berakhir bersama timnas Argentina seusai ajang Copa Amerika 2024.

Pasalnya dengan ajang tersebut telah usai, turnamen selanjutnya adalah Piala Dunia 2026.

Berita Rekomendasi

Yang berarti bahwa pada pagelaran antardunia tersebut umur Messi menginjak di usia 39 tahun.

Baca juga: Messi Buka Suara soal Main dengan Neymar Lagi di Inter Miami, Reuni Trio MSN Sulit Diwujudkan

Tentunya itu bukan usia yang ideal bagi pesepak bola untuk dapat mengerahkan seluruh kemampuannya.

Namun, rekan setim Messi, Lisandro Martinez meyakinkan bahwa La Pulga (julukan Messi) akan berseragam timnas Argentina lebih lama lagi.

"Ketika seseorang berada di sini, dia sangat bahagia," ujar Lisandro Martinez diansir Mirror.

"Kami merasa seperti dirumah sendiri dan itu penting."

"Dan juga kami tidak melihatnya sebagai turnamen terakhirnya bersama Argentina."

"Kami melihatnya bahagia dan dengan level yang mengesankan. Itu yang bisa aku beritahu kepadamu," tambahnya.

Sang pelatih Argentina, Lionel Scaloni pun turut berkomentar mengenai pensiunnya Messi di timnas Argentina.

Pelatih yang berhasil meraih gelar juara Piala Dunia 2022 tersebut mengatakan untuk menikmati saja permainan Messi selama dirinya masih bermain.

"Kami orang Argentina terlalu melankolis," ujar Scaloni kepada Telemundo dilansir ESPN.

"Kami sudah memikirkan hari ketika Messi tidak ada disini."

"Mari kita nikmati permainan dia dan kita lihat apa yang terjadi selanjutnya."

"Saya pikir apa yang dia lakukan saat ini sangat penting."

"Bahwa dirinya tidak hanya bermain untuk Argentna, tetapi Leo bermain untuk mereka yang menyukai sepak bola."

"Namun, suatu hari nanti akan tiba saatnya dirinya akan pensiun," tambahnya.

Lionel Messi telah memainkan total 180 caps dan menyumbangkan 106 gol bersama timnas Argentina.

Torehan tersebut menjadi catatan gol terbanyak sepanjang sejarah di timnas Argentina.

Argentina akan melakoni dua laga uji coba melawan Ekuador (10/6/2024) dan Guatemala (15/6/2024).

Laga persahabatan tersebut tidak lain untuk mempersiapkan tim jelang lakoni Copa Amerika yang digelar pada 20 Juni 2024.

(Tribunnews.com/Pradipta Aji Surya Pratama)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
18
14
3
1
45
17
28
45
2
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
3
Arsenal
18
10
6
2
35
16
19
36
4
Chelsea
19
10
5
4
38
23
15
35
5
Newcastle
19
9
5
5
32
21
11
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas