Balasan Adrian Ugelvik ke Ernando Ari yang Minta Maaf soal Insiden di Laga Indonesia vs Filipina
Kiper Timnas Indonesia Ernando Ari mengungkap permintaan maafnya kepada pemain Filipina, Adrian Ugelvik.
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Kiper Timnas Indonesia Ernando Ari mengungkap permintaan maafnya kepada pemain Filipina, Adrian Ugelvik.
Ernando Ari sempat bertabrakan dengan Adrian Ugelvik dalam laga Timnas Indonesia vs Filipina kemarin.
Insiden tabrakan Ernando Ari tabrakan dengan Adrian Ugelvik itu terjadi pada menit ke 85'.
Kala itu Filipina sedang mengejar ketertinggalan skor 2-0. Namun saat menyerang terjadilah insiden tabrakan itu.
Keduanya terlibat dalam duel udara. Ernando yang hendak menghalau bola tendangan bebas justru berbenturan dengan Adrian
Apes bagi Adrian, setelah berbenturan itu ia salah mendarat. Adrian yang kehilangan keseimbangan membuat wajahnya lebih dulu menghantam rumput lapangan.
Buntut kejadian itu, Adrian langsung mendapat perawatan dari tim medis yang membuat pertandingan tertunda beberapa menit.
Baca juga: Adrian Ugelvik Acungkan Jempol, Terbaring di RS, Dirawat di Rumah Sakit Hingga Besok untuk Observasi
Cedera itu membuatnya harus mendapat perawatan serius dengan dibawa ambulans ke rumah sakit terdekat.
Pasca kejadian itu, Ernando Ari mengirim permintan maaf kepada Adrian melalui Instagramnya.
"Hai bro apa kabar, saya harap Anda baik-baik saja."
"Maaf atas kejadian yang terjadi," tulis Ernando Ari yang diunggah di Instagram.
Mendapati pesan dari Ernando, Adrian pun langsung membalasnya.
Ia berpesan agar Ernando tidak terlalu khawatir dengan kondisinya.
"Hai bro, terima kasih atas pesan Anda," balas Adrian.
"Saya baik-baik saja sekarang, saya sudah keluar dari rumah sakit dan mengalami gegar otak ringan."
"Tapi saya akan baik-baik saja," balas Adrian.
"Jangan khawatir, itu adalah sebuah insiden."
"Itu terjadi dalam sepak bola, kami hanya kurang beruntung."
"Semoga semuanya baik-baik saja denganmu," tutup Adrian.
Baca juga: Puji Atmosfer Suporter Timnas Indonesia di SUGBK, Pelatih Filipina: Terbaik Selama Saya Melatih!
Sementara itu, Adrian sebelumnya juga membagikan kondisinya melalui sebuah foto yang ia unggah di Instagram storynya.
Pemain yang membela klub Levanger FK Norwegia ini mengaku terharu dengan banyak pesan yang hadir di laman media sosialnya.
Ya, setelah kejadian itu, banyak warga Indonesia yang mendoakan agar dia bisa segera pulih.
Adrian Ugelvik pn memberikan banyak apresiasi kepada semua pihak yang memberikan dukungan.
"Halo semuanya, saya ingin mengucapkan banyak terima kasih."
"Kepada para penggemar di Filipina dan para penggemar di Indonesia."
"Ucapan kalian manis dan luar biasa," tulis Adrian Ugelvik.
(Tribunnews.com/Tio)