
Rekor Lagi untuk Cristiano Ronaldo, Kapten Portugal Ngegas Cetak Gol Jelang Euro 2024
Cristiano Ronaldo kembali mengukir rekor bersama Portugal menjelang tampil di Euro 2024 pada 15 Juli nanti.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah

Buktinya ia masih bisa membuat gol dengan cara yang luar biasa.
Sebagaimana terjadi pada gol pembuka Cristiano Ronaldo.
Ia melepaskan sebuah tendangan melengkung dengan menggunakan kaki kirinya.
Sebagaimana diketahui, kaki kiri bukanlah kekuatan utama CR7.
Meski demikian Ronaldo bisa mencetak gol indah yang tak bisa dihentikan penjaga gawang lawan.
Sebagai pengingat, ia juga melakukan kecohan kepada bek Irlandia terlebih dahulu sebelum mendapatkan ruang menembak.
Dengan tambahan dua gol tersebut, Cristiano Ronaldo kini genap membuat 130 gol bersama Portugal.
Sebuah pencapaian luar biasa bagi seorang pemain berumur 39 tahun.
Memenangkan Euro 2024 bersama Portugal akan menjadi capaian dan bonus luar biasa bagi Ronaldo di ujung kariernya.
Terlebih dahulu Selecao Das Quinas harus bisa melewati adangan tiga lawan di Grup F.
Ketiga negara yang akan dihadapi Portugal di fase grup adalah Republik Ceko, Georgia, dan Turki.
(Tribunnews.com/Guruh)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.